Sambut HUT Humas Polri ke 71, Polres Subulussalam Bagikan Sembako, Mukenah dan Sarung

Kapolres Subulussalam AKBP Muhammad Yanis didampingi PJU menyalurkan bansos kepada masyarakat, di Terminal Terpadu Kecamatan Simpang Kiri Kota Subulussalam, Rabu (26/10/2022)/sriwijayamedia.com-mha

Sriwijayamedia.com – Polres Subulussalam menyalurkan sembako, mukenah dan kain sarung kepada petugas kebersihan, tukang becak, santri dayah Minhajussalam serta masyarakat kurang mampu, di Terminal Terpadu Kecamatan Simpang Kiri Kota Subulussalam, Rabu (26/10/2022).

Kegiatan itu dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Humas Polri ke 71 dengan tema “Humas Polri yang Presisi Bangkit Bersama Masyarakat menuju Indonesia maju”.

Bacaan Lainnya

Selain membagikan bantuan sosial (bansos), Kapolres Subulussalam AKBP Muhammad Yanis, S.Ik., MH., dan sejumlah pejabat utama juga ikut berpartisipasi mendonorkan darah di RSUD Kota Subulussalam.

“Kegiatan ini rutin dilaksanakan Polres Subulussalam untuk membantu para petugas kebersihan, tukang becak dan masyarakat yang kurang mampu yang ada di Kota Subulussalam,” kata Kapolres Subulussalam AKBP Muhammad Yanis, S.Ik., MH.

Sementara, mukenah dan kain sarung diberikan kepada santri Dayah guna memberikan semangat dan motivasi.

Bansos yang disalurkan ini tercatat ada sekitar 100 sak beras, 25 mukenah, dan 25 kain sarung.

“Penyaluran bansos ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat. Mudah mudahan bantuan ini dapat bermanfaat bagi para penerimanya,” jelas Kapolres.(mha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *