PWI dan Kejari Ogan Ilir Seminar Sehari

IMG_20190912_171653

Indralaya, Sriwijaya Media-Untuk lebih meningkatkan pemahaman tentang hukum dalam penyebaran informasi, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Ogan Ilir (OI) bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) OI menggelar kegiatan seminar sehari. Acara ini digelar di Kantor Kejari OI Jalan Lintas Tengah, Palembang-Prabumulih Km 35, Kamis (12/9).

Dalam sambutannya, Ketua PWI OI M Gusti Ali menyampaikan kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan silaturahmi antara awak media dengan intansi pemerintah.

Bacaan Lainnya

“Kami sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan kegiatan ini terutama kepada pihak Kajari OI yang telah mendukung penuh suksesnya acara ini,”ujar Gusti dihadapan peserta seminar.

Sementara itu, Kepala Kejari OI Adi Tyogunawan SH., MH., menyampaikan jika pihaknya sangat mengapresiasi PWI OI yang sudah bersama-sama menggelar kegiatan ini.

“Seperti diketahui dalam keseharian wartawan adalah sebagai patner kerja kejaksaan. Semoga kedepan kita dapat selalu bersinergi dalam memberikan informasi kepada masyarakat,”ucapnya.

Salah satu pembicara Kepala Dinas Kominfo OI Drs Yohanas M.Pd mengatakan Pemkab OI terus melakukan inovasi dalam penyebarluasan informasi program kerja Pemkab OI.

Kemudian  sejak dua tahun lalu pihaknya sudah mengaktifkan berbagai media sosial seperti instagram, facebook dan website.

“Dalam penyebarluasan informasi intansi Pemkab OI telah melakukan berbagai inovasi baik melalui Kominfo ataupun Humas Setda,” katanya. (hdn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *