Wako Subulussalam Bagikan Bantuan Paket Bahan Pokok ke Korban Banjir di 3 Kecamatan

Wako Subulussalam H Affan Alfian Bintang, SE., menyerahkan bantuan paket bahan pokok ke ratusan korban banjir di tiga kecamatan, Kamis (12/1/2023)/sriwijayamedia.com-mha

Sriwijayamedia.com – Wali Kota (Wako) Subulussalam H Affan Alfian Bintang, SE., menyerahkan bantuan paket bahan pokok kepada ratusan korban banjir di tiga kecamatan yang terjadi pada November 2022 lalu, Kamis (12/1/2023).

“Hari ini kami bersama Kepala BPBD Subulussalam Ramadan, ST., dan Kepala Dinas Sosial Subulussalam Hotman Capah, S.Ag., membagikan paket bahan pokok kepada warga 14 desa di Kecamatan Rundeng, 3 desa di Kecamatan Longkib dan Sultan Daulat 3 desa,” kata Wako Subulussalam H Affan Alfian Bintang.

Bacaan Lainnya

Realisasi bantuan ini merupakan pengajuan pihaknya ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Aceh.

Wako melanjutkan, paket bahan pangan itu tidak semuanya diserahkan secara langsung dan hanya simbolis saja. Sebagian besar lainnya akan diserahkan melalui kepala desa masing-masing.

“Paket bahan pokok yang kami serahkan hanya dilakukan secara simbolis. Nanti akan dibagikan ke semua korban terdampak banjir,” papar Wako.

Wako berharap korban banjir dapat tegar dan tabah menghadapi cobaan atas meluapnya Sungai Lae Souraya yang terjadi pada November 2022 lalu.

Penyerahan bantuan itu dihadiri Wakil Wali Kota (Wawako) Drs Salmaza, M.A.P., Kepala DPMK Subulussalam Irwan Paisal, SH., Kepala Dinas Sosial Hotman Capah, Kepala BPBD Ramadan, ST., Camat Rundeng Ihsan Davit, S.Sos., dan lainnya.(mha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *