Tiga Modifikator Hadirkan CB150X Bergaya Modifikasi Masa Kini

Tiga modifikator lulusan HMC 2021 unjuk kreativitas dalam memodifikasi motor sport CB150X dimentori oleh para modifikator berpengalaman, Minggu (7/5/2023)/sriwijayamedia.com-ton

Sriwijayamedia.com – Tiga modifikator lulusan Honda Modif Contest (HMC) 2021 unjuk kreativitas dalam memodifikasi motor sport CB150X yang dimentori oleh para modifikator berpengalaman. Hasilnya sendiri sangat menginspirasi pecinta modifikasi.

“PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar Honda Dream Ride Project sebagai wadah para modifikator terpilih untuk melahirkan sepeda motor Honda sesuai mimpinya,” kata  General Manager (GM) Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya, Minggu (7/5/2023).

Bacaan Lainnya

Di tahun ke 5, kata dia, gelaran ini semakin menjadi barometer para modifikator sepeda motor di Indonesia dalam menghadirkan karya terbaiknya.

Rifai Nurhasan sebagai National Champion Free for All menghadirkan CB150X dalam konsep Club Style yang menyuguhkan gaya motor Amerika dengan bentuk yang lebih atraktif layaknya motor Big Bike.

“Honda Dream Ride Project juga menggandeng Jonny Frassaner sebagai pemenang HMC 2021 kelas National Champion Sport,” ujarnya.

Kemudian, Jonny memberikan sentuhan menarik pada CB150X dengan genre stream liner yang menampilkan sisi desain aerodinamis untuk memberikan kesan kecepatan.

Modifikator lainnya, Fikri Alhudari sebagai pemenang National Champion Matic & Cub berkreasi dengan konsep Neo Rally yang menjadikan CB150X semakin menarik tanpa meninggalkan DNA adventure touring.

“Proyek modifikasi ini berlangsung selama 4 bulan sejak November 2022. Dalam pengerjaan modifikasi ini para peserta mendapatkan kesempatan belajar langsung dari mentor-mentor modifikasi handal,” tuturnya.

Seperti Ajus Mulyawarman dari AMS Garage, Muhammad Agung Perdana Satria dari Queenlekha Chopper dan juga tim teknis dari AHM.

Keseluruhan pendampingan ini diberikan untuk memastikan hasil modifikasi menarik dari segi tampilan sekaligus layak dan aman untuk dikendarai.

Honda Dream Ride Project menjadi tantangan selanjutnya bagi para pemenang HMC untuk mengekspresikan kreativitas dan merangkai imajinasi, sekaligus mewujudkan impian bersama sepeda motor sport tangguh CB150X.

”Kesempatan emas bersama para mentor modifikasi untuk menciptakan kreasi membanggakan sangat terbuka lebar,” akunya.

Honda Dream Ride Project menjadi salah satu komitmen AHM untuk selalu hadir menemani dan mendukung para modifikator mencapai kreativitas tertinggi.

Honda Dream Ride Project ini memberikan kesempatan dan keleluasaan kepada para modifikator untuk berkarya sekaligus memperkaya pengalaman memodifikasi sepeda motor.

“Pada awal project ini, para peserta harus melakukan beberapa tahapan seperti pemilihan konsep, desain modifikasi, pemilihan material, mengatur jadwal pengerjaan, pertimbangan biaya, hingga aspek keamanan. Sepeda motor yang sudah dimodif oleh para peserta, akan digunakan untuk berkeliling di wilayah Kulon Progo, Yogyakarta,” imbuhnya.

Pada kegiatan Honda Dream Ride ini, banyak sekali mendapatkan banyak ilmu teknis hingga ilmu mengelola dan menghitung anggaran dalam proses modifikasi sebuah unit motor.

Dia berharap karya ini dapat menjadi inspirasi dan trend baru bagi para modifikator Tanah Air, terutama para pecinta aliran racing ataupun kelas naked.

“CB150X didukung dengan mesin 150cc DOHC berpendingin cairan dengan transmisi 6-percepatan yang menyuguhkan performa berkendara yang semakin powerful dan responsif pada putar tengah,” jelasnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *