KAYUAGUNG-Rolling jabatan kembali terjadi di jajaran Polres OKI Kompol Ihsan SIK yang sebelumnya menjabat sebagai wakapolres OKI dimutasikan sebagai Kasi Yanmin Direktorat Intelkam Polda Sumsel. Jabatannya digantikan oleh Kompol Bambang Tomi Souissa yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolres Banyuasin.
Selain jabatan wakapolres, jabatan Kabag Ren juga mengalami pergeseran. Sebelumnya Kompol Yusuf menjabat sebagai Kabagren Polres OKI, kini dimutasi sebagai kanit Dirnarkoba Polda Sumsel.
Sementara jabatan Kabagren Polres OKI kini dijabat Kompol Edi Suratno, sebelumnya menjabat Analisis Jabatan Kerja (Anjak) Bagian Sumda Polres OKI.
Upacara serah terima jabatan tersebut dipimpin langsung Kapolres OKI AKBP Ade Harianto, SH., MH., dihalaman Mapolres OKI, Selasa (16/1).
Dalam sambutannya Kapolres OKI AKBP Ade Harianto, SH., MH., mengatakan serah terima jabatan merupakan hal biasa terjadi dalam tubuh organisasi kepolisian, dalam rangka penyegaran dan persiapan karir yang lebih baik.
“Wakapolres merupakan jabatan yang sangat strategis, sama dengan jabatan kapolres sehingga dalam menjalankan kinerja, baik di dalam organisasi maupun di luar sangat berpengaruh,” tutur Kapolres.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres OKI AKBP Ade Harianto, SH., MH., mengucapkan terimakasih atas kinerja Wakapolres Kompol Ihsan dan Kabag Ren Kompol Yusuf yang selama ini telah menjalankan tugasnya dengan baik.
Demikian juga terhadap penjabat yang baru, yakni Kompol Bambang Souissa dan Kabag Ren Kompol Edy Suratno, kata Kapolres, dengan pengalaman yang ada, tentu akan mampu mengemban jabatan tersebut.
“Saya yakin, jika sebelumnya kedua jabatan tersebut telah dijalankan dengan baik, maka saya yakin pula jabatan itu mampu diemban oleh Kompol Bambang Tomi Souissa dan Kompol Edy Suratno,” ucap Kapolres OKI.
Sementara itu Waka Polres OKI Kompol Bambang Tomi Souissa menyatakan siap untuk mengemban amanah yang diberikan tersebut.(abu)