Pagaralam, Sriwijaya Media-Pasca melakukan screening awal vaksinasi Covid-19, Wali Kota (Wako) Pagaralam Alpian Maskoni didampingi Wakil Wali Kota (Wawako) Pagaralam M Fadli, Sekda Pagaralam Samsul Bahri Burlian dan unsur Forkopimda Kota Pagaralam memenuhi syarat untuk disuntik vaksin.
Hal itu diketahui saat launching vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di Puskesmas Sidorejo, Kota Pagaralam, Senin (1/2/2021).
Wako Pagaralam Alpian Maskoni mengaku dirinya siap disuntik vaksin perdana, sesuai jadwal Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kota Pagaralam.
“Alhamdulillah semua tahapan telah dilalui dengan baik. Saya tegaskan bahwa vaksin ini aman dan halal,” terang Wako.
Wako menghimbau kepada seluruh masyarakat Pagaralam untuk tidak takut atau ragu melakukan vaksinasi. Karena vaksin sinovac aman dan bersertifikat halal dari MUI.
Wako juga meminta tenaga kesehatan (nakes) dan masyarakat yang telah disuntik baksin agar tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan selalu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjauhi kerumunan.
“Semoga saja langkah awal ini dapat memutus mata rantai Covid-19 di tanah air, khususnya di Kota Pagaralam,” jelas Wako Alpian. (Aceng)