Paslon ‘JADI’ Dapat Nomor Urut 1, MURI 2, KPU OKI Ingatkan Hal Ini

Ketua KPU OKI Muhammad Irsan beserta jajaran berfoto bersama dengan paslon nomor urut 1 HM Dja'far Shodiq-Abdiyanto dan paslon nomor urut 2 H Muchendi-Supriyanto, di Aula Demokrasi KPU OKI. Senin (23/9/2024)/sriwijayamedia.com-jay

Sriwijayamedia.com- Sehari setelah menetapkan dua pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) berkompetisi di pilkada 2024, kini akhirnya Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten OKI melangsungkan rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut paslon Bupati dan Wabup OKI, di Aula Demokrasi KPU OKI. Senin (23/9/2024).

Pantauan dilapangan, pengundian nomor antrean dilakukan terlebih dahulu oleh calon Wabup masing-masing paslon.

Bacaan Lainnya

Setelah itu, calon Bupati dari tiap paslon mengambil nomor urut berdasarkan hasil undian tersebut.

Setelah melalui proses pengundian, KPU OKI secara resmi menetapkan hasil pengundian nomor urut yang telah diundi oleh calon Bupati dari tiap paslon.

Untuk calon Bupati dan Wabup OKI HM Dja’far Shodiq dan Abdiyanto, SH., MH., (JADI) mendapatkan nomor urut 1. Sementara H Muchendi Mahzareki, SE., M.Si., dan Supriyanto (MURI) meraih nomor urut 2.

Disisi lain diluar Aula Demokrasi KPU OKI, massa pendukung masing-masing paslon berada dibawah tenda sembari meneriakkan yel-yel paslon masing-masing.

Bahkan terlihat sejumlah petugas kepolisian pun disiagakan di halaman KPU setempat.

“Kita telah memasuki rangkaian tahapan pengundian dan penetapan nomor urut paslon Bupati dan Wabup OKI. Alhamdulillah rangkaian telah kita lalui. Kami berharap akan terciptanya Pilkada aman dan damai,” harap Ketua KPU OKI Muhammad Irsan.

Muhammad Irsan juga menyampaikan pada 25 September 2024 sudah nanti akan dilaksanakan masa kampanye bagi para paslon.

Dia menekankan agar para paslon bisa mengendalikan pendukung masing-masing agar penyelenggaraan ilkada berjalan kondusif dan menjadi pilkada berkualitas.

“Kita harapkan kepada masing-masing paslon, dimasa kampanye nanti agar dapat mengendalikan pendukung masing-masing agar pilkada ini bisa menjadi pilkada berkualita. Sehingga nantinya pemimpin di OKI juga berkualitas. Mari kita jaga sama-sama agar pilkada dapat berjalan kondusif. Kami yakin pilkada di OKI akan berjalan baik dan lancar,” jelasnya. (jay)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *