Diskop dan UKM Sumsel Siap Fasilitasi Kebutuhan Pelaku UMKM Selama Ramadan

Kepala Diskop dan UKM Provinsi Sumsel Ir H Amiruddin/sriwijayamedia.com-ton

Sriwijayamedia.com – Dinas Koperasi (Diskop) dan UKM Provinsi Sumsel mengklaim siap memfasilitasi kebutuhan pelaku UMKM selama moment Ramadan tahun ini.

“Kami akui selama Ramadan geliat pelaku usaha menjajakan jualannya, terutama kuliner cukup menggeliat. Ya, kalaupun ada pelaku UMKM yang butuh tenda dan lainnya, silakan koordinasikan saja. Kami siap membantu,” kata Kepala Diskop dan UKM Provinsi Sumsel Ir H Amiruddin, M.Si., saat diwawancarai diruang kerjanya, Jum’at (22/3/2024).

Bacaan Lainnya

Dia mengaku pihaknya banyak memfasilitasi pelaku UMKM ketika membuka bazar.

Bahkan beberapa hari yang lalu ada bazar dari Dinas Perindustrian maupun Dinas Perdagangan dengan gelaran Pasar Murah.

“Belum lama ini juga ada jajanan bukoan dari Diskop dan UKM Provinsi Sumsel bekerja sama dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumsel dan ICSB.

Pada prinsipnya, kata dia, pihaknya mendorong para pelaku UMKM membuka bazar selama bulan Suci Ramadan.

Dia mengimbau pelaku UMKM dapat menyajikan makanan higienis, memenuhi standar kesehatan, dan tidak menggunakan bahan-bahan pengawet yang merugikan kesehatan.

“Jadi harus higienis, tidak menggunakan bahan-bahan pengawet yang dapat merugikan kesehatan,” imbuhnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *