Subulussalam, Sriwijaya Media – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Subulussalam H Sairun, S.Ag., membuka secara langsung kegiatan seleksi calon guru berprestasi, di Aula PGRI kota Subulussalam, Desa Pegayo, Kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulussalam, Sabtu (27/11/2021).
Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah guru dari jenjang TK/PAUD, Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).
H Sairun, S.Ag., dalam arahannya menyampaikan kegiatan penjaringan guru berprestasi ini merupakan bagian dari program Pemerintah Kota (Pemkot) Subulussalam melalui Disdikbud Subulussalam dalam upaya meningkatkan kualitas pendidik maupun peningkatan mutu pendidikan di Kota Subulussalam.
Sebagai bentuk komitmen pemerintah terhadap para guru, pihaknya mengalokasikan anggaran otonomi khusus (Otsus) untuk memberikan reward berupa umrah kepada peserta atau guru yang berhasil lolos dalam seleksi ini.
“Siapapun guru yang lolos dalam seleksi ini, saya ingatkan kita harus mempertanggungjawabkan kepada masyarakat dan Allah SWT. Kepada tim penyeleksi, kami berikan kewenangan seluas-luasnya untuk melaksanakan seleksi ini. Jalankan tugas dengan penuh tanggung jawab,” tegasnya.
Kedepan, pihaknya mengharapkan agar para guru yang lolos seleksi ini dapat menjadi ujung tombak Disdikbud sekaligus dapat menjadi inspirasi bagi rekan guru lain, baik kepala sekolah (kasek) maupun guru.
“Kegiatan seleksi guru berprestasi ini berlangsung selama 2 (dua) hari dan diikuti sekitar 20 orang guru dari TK, SD dan SMP,” jelasnya.(maharudin)