Musi Rawas, Sriwijaya Media – Guna mencegah terjadinya penularan maupun penyebaran pandemi bencana nasional non alam Corona Virus Desease (Covid-19), Bupati Musi Rawas (Mura) H Hendra Gunawan mengikuti kegiatan pencanangan pelaksanaan suntik vaksin Covid-19 Sinovac, di Puskesmas Muara Beliti Kecamatan Muara Beliti, Mura, Senin (1/2/2021).
Selain Bupati Mura H Hendra Gunawan, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Mura yang juga ikut disuntik vaksin antara lain Kapolres Mura AKBP Efrannedy, Kepala Kantor Kemenag Mura H Hermadi dan Kepala BNN Mura Hendra Amoer.
Bupati Mura H Hendra Gunawan mengucapkan terimakasih kepada tenaga kesehatan (nakes) yang telah menyuntikkan vaksin ini, sesuai dengan tahapannya.
“Alhamdulillah hari ini saya telah disuntik vaksin. Terima kasih yang luar biasa kepada pelayanan kesehatan di puskesmas yang telah memberikan pelayanan baik,” tutur Bupati.
Dengan telah disuntik vaksin, kata Bupati, diharap dapat menambah keyakinan masyarakat bahwa disuntik vaksin itu aman dan halal.
“Ya, sekarang saya sudah selesai divaksin. Apa yang dikhawatirkan terbantahkan, karena disuntik vaksin aman. Bahkan semua prosesnya lancar tanpa ada kendala,” terang Bupati.
Bupati mengimbau masyarakat Mura untuk tidak ragu mengikuti vaksinasi Covid-19. Masyarakat juga tidak perlu khawatir terkait keamanan dan kehalalan dari vaksin Sinovac.
“Vaksin Sinovac ini sudah teruji dan terbukti, aman dan halal. Masyarakat tidak perlu ragu, segala usaha telah dipersiapkan pemerintah untuk melindungi masyarakatnya,” jelas Bupati. (Zul)