HUT ke 8 Tahun, Ini Harapan GM Airnav Indonesia Cabang Palembang

IMG_20200912_162736

Palembang, Sriwijaya Media – Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau lebih dikenal dengan Airnav Indonesia melaksanakan kegiatan rangkaian dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke 8 pada 14 September 2020.

“Penyelenggaraan tahun kali ini mengalami perbedaan daripada sebelumnya karena diselenggarakan pada kondisi pandemi,” ujar General Manager (GM) Airnav Indonesia Cabang Palembang Sultan Mahmud Badaruddin II Ida Yuniarti, saat ditemui usai kegiatan, Jumat (11/9/2020).

Bacaan Lainnya

Dikatakan Ida Yuniarti, bahwa pihaknya ini melayani lalu lintas penerbangan baik dari ujung Barat Indonesia sampai ke ujung Timur.

Selain memang tugas melayani navigasi penerbangan, lalu lintas penerbangan, telekomunikasi penerbangan, pihaknya juga berkoordinasi BMKG, ataupun stasiun Meteologi, memberikan informasi mengenai pencarian dan pertolongan bekerjasama dengan Badan SAR Nasional.

“Di usia yang ke 8 tahun Airnav Indonesia Cabang Palembang, kita sudah berkontribusi terhadap masyarakat khususnya disekitar Bandara SMB II Cabang Palembang, dengan memberikan bantuan untuk masjid, mushola, mengadakan sunatan massal, pembagian sembako ditengah pandemi Covid-19,” ungkapnya.

Disamping itu, pihaknya juga memberikan bantuan ke kelurahan, memberikan Alat Pelindung Diri (APD) atau pakaian hasmat kepada beberapa Rumah Sakit di Kota Palembang.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

Dia berharap di HUT ke 8, Airnav Indonesia Cabang Palembang ini makin bertambah maju, dan bisa meningkatkan pelayanannya, pelayanan lalu lintas penerbangan dan kerjasama yang semakin erat dengan para stakeholder.

Staf Ahli Wali Kota Bidang Keuangan, Penda, Hukum dan Hak Asasi Manusia Altur menambahkan diusianya yang ke 8 tahun, tentunya Airnav Indonesia Cabang Palembang lebih dewasa, mandiri, profesional, dan kerjasama dengan Pemkot lebih baik kedepannya.

“Sejauh ini kerjasama dengan Pemkot berjalan baik yakni kegiatan bakti sosial, kegiatan gotong royong kepada masyarakat, dan hari ini ada pemberian berupa pot tanaman dan ini sejalan dengan keinginan Wali Kota ingin mewujudkan Palembang EMAS Darussalam,” pungkasnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *