Kawasan Rumdin Kapolres Rawan Curanmor

IMG-20180623-WA0023

-Satu Unit Motor Matic Raib

KAYUAGUNG- Hanya berjarak sekitar 50 meter dari kediaman rumah dinas (rumdin) Kapolres OKI, rumah salah satu warga bernama Miyen (35), warga Jalan Kantor Pos Lingkungan I No 14, Kelurahan Cintaraja, Kecamatan Kota Kayuagung dibobol maling. Aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) itu terjadi pada Kamis (21/6) sekitar pukul 04.00WIB.

Bacaan Lainnya

Akibat aksi tersebut, korban kehilangan satu unit motor matic Yamaha Mio hitam biru dengan nomor plat BG 5505 KT raib dibawa maling.

Informasi dihimpun dilapangan, pada Kamis (21/6) subuh, bermula saat suami korban akan berangkat menunaikan ibadah salat subuh.

Tak disangka, disaat akan keluar rumah, rupanya sepeda motor yang diparkir dibelakang rumah raib digondol pelaku. Beruntung sepeda motor dan kendaraan roda empat lainnya tidak dibawa kabur pelaku.

“Ya, saat itu saya hendak berangkat salat subuh ke masjid. Namun sayang, rupanya motor mio terparkir di belakang rumah raib digondol pelaku. Baru kali ini terjadi curanmor di daerah ini,” ujar Oob Fikri, Minggu (24/6).

Mendapati sepeda motor tidak ada di parkiran, oleh Oob diberitahukan ke istrinya. Pagi harinya, korban langsung membuat laporan ke Mapolsek Kayuagung.

Menyikapi hal itu, Kapolres OKI AKBP Ade Harianto saat dikonfirmasi melalui pesan Whats App hanya sekadar membaca pesan saja dan tidak membalas pesan tersebut.

Sementara itu, Kapolsek Kayuagung AKP Feryanto, SH membenarkan terjadinya curanmor di salah satu rumah warga di Jalan Kantor Pos, Kelurahan Cintaraja, Kayuagung.

“Ya, kejadiannya Kamis (21/6) subuh. Korban sudah melapor ke Mapolsek Kayuagung dengan nomor LP/B-117/1V/2018 tanggal 21 Juni 2018,” kata Kapolsek.

Kapolsek melanjutkan fenomena meningkatnya aksi curanmor biasanya terjadi sebelum Idul Fitri, bukan sebaliknya.

Kapolsek mengimbau warga untuk waspada dan dapat melaporkan ke pihak berwajib jika terjadi tindak pidana, seperti curanmor.(abu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *