Pupuk Persaudaraan, Forum Keluarga Besar Silatusalama Adakan Halal Bihalal

user
Darfian Mahar Jaya Suprana 18 Mei 2023, 19:33 WIB
untitled

Sriwijayamedia.com - Forum Keluarga Besar Silaturahmi Sahabat Lama (Silatusalama) Sumsel bekerja sama dengan Universitas Tridinanti Palembang (UTP) melaksanakan halal bihalal, di Auditorium menara UTP, Kamis (18/5/2023).

Kegiatan ini turut dihadiri para politisi yakni H Darmawan, H Ishak Mekki, H Eddy Santana Putra, Hj Asmawati, dan undangan lainnya.

Wakil Ketua Silatusalama Sumsel Drs H Rosidin Hasan menyatakan pertemuan yang dibalut dalam halal bihalal ini guna memperkuat tali persaudaraan antar sesama.

"Melalui halal bihalal ini, kita bisa saling sapa satu sama lain. Ini merupakan ajang silaturahmi. Bagi yang sudah lama tidak bertemu, dan alhamdulillah pada hari ini kita bertemu, saling peluk," terangnya.

Sementara itu, politikus Kota Palembang H Darmawan, SH., mengaku dirinya sangat bersyukur bisa hadir dalam halal bihalal ini.

"Alhamdulilah hari ini kita telah melaksanakan halal bihalal dengan komunitas Silatusalama. Dalam halal bihalal ini, kita bisa bertemu guru, senior yang memang sudah lama tidak bertemu," imbuhnya.

Selain itu, halal bihalal ini dapat memupuk persaudaraan dan menjalin tali persaudaraan antar sesama umat muslim ataupun agama lainnya.(ton)

Kredit

Bagikan