Gempar, Depo Pertamina Plumpang Jakut Terbakar

Pipa bensin milik PT Pertamina (Persero) yang berada di Plumpang, Koja, Jakut, Jum'at (3/3/2023) malam terbakar/sriwijayamedia.com-santi
Sriwijayamedia.com - Gempar, warga Jakarta Utara (Jakut) dikejutkan dengan peristiwa kebakaran yang terjadi pada pipa bensin milik PT Pertamina (Persero) yang berada di Plumpang, Koja, Jakut, Jum'at (3/3/2023) malam.
Peristiwa tersebut spontan viral di media sosial (medsos) lantaran banyak netizen yang mengupload foto-foto maupun video saat kebakaran berlangsung.
Berdasar informasi yang dihimpun, kebakaran terjadi di depo Pertamina Plumpang pada Jumat, 3 Maret 2023 sekitar pukul 20.11 WIB.
Lokasi terjadinya kebakaran (TKP) berada di Jalan Tanah Merah Bawah RT 012 RW 09 Kelurahan Rawa Badak Selatan Kecamatan Koja, Jakut dengan objek terbakar pipa bensin Pertamina.
Sebagai langkah awal, sembilan menit kemudian datang 2 unit mobil Damkar ke TKP. Selanjutnya beberapa menit kemudian jumlah mobil damkar yang dikirim bertambah menjadi 11 unit dengan jumlah personel sebanyak 55 orang.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada perkembangan lebih lanjut atas kejadian itu.
Manager Communication and CSR Pertamina Patra Niaga wilayah Jawa bagian Barat Eko Kristiawan dalam pernyataan tertulisnya membenarkan telah terjadi kebakaran di Integrated Terminal Jakarta, Plumpang pada Jum'at (3/2/2023) pada pukul 20.20 WIB.
Saat ini, Pertamina fokus pada penanganan kebakaran dan melakukan evakuasi terhadap pekerja maupun warga di sekitar lokasi menuju ke area yang lebih aman.
Pertamina Patra Niaga Regional Jawa bagian Barat terus berupaya maksimal menanggulangi kejadian ini.
"Penyebab kejadian masih dalam proses investigasi," tegas Eko Kristiawan. (Santi)
BERITA TERKAIT
MMD : Pelaporan Polisi Diduga Upaya Kaburkan Isu Dana Haram Rp349 Triliun
Kasus Tedi Minahasa Kunci Reformasi Kepolisian dan Kebijakan Narkotika
Gubernur Deru Lantik Pj Bupati Apriyadi Jadi Sekda Muba Definitif
Raih Dua Rekor MURI, Inovasi MAKUKU Diganjar Apresiasi Kemenkes RI
Mantan Ketua Bawaslu Sumsel Jadi Saksi Dalam Sidang Korupsi Hibah Bawaslu Prabumulih
Diduga Minta Uang ke Calon PPK, Ketua KPU Lahat Diperiksa DKPP
Disdag Sumsel Pastikan Stok Sembako Jelang Idul Fitri 1444 H Relatif Aman
Ini Respon Cepat Wawako Fitri Mendengar TPU Kebun Buna Terendam Banjir
Massa Aksi Desak Pemkab Lahat Selesaikan Sengketa Lahan di IUP PT Priamanaya Energy
GAMKI : Jangan Campuradukkan Olahraga dan Politik
Pemkab Muba Tandatangani MoU Percepatan Pembangunan Jaringan Listrik
Gandeng Volta, Telkomsel Hadirkan Program Bundling Motor Listrik
Operasi Pekat Musi 2023, Polsek Sekayu Amankan Puluhan Botol Miras
BI dan Perbankan Luncurkan 145 Titik Penukaran Uang Rupiah
DPRD Sumsel Rapat Paripurna Penyampaian Pengantar LKPJ Gubernur Tahun 2022
Terbitkan Tiga Pengumuman Berbeda, DKPP Periksa KPU Muba
Perebutkan Piala Gubernur, 250 Peserta Ramaikan Lomba Adzan PWI Sumsel
Membanggakan, Pebalap AHM Kumandangkan Indonesia Raya di ARRC Thailand
Sempat Viral, Kini Dua Oknum Pejabat OKI Kembalikan Dana Baznas
Wawako Fitri Apresiasi Pasar Bedug Inisiasi Kecamatan Sako
Ini Penjelasan Dishub Sumsel Terkait Mudik Gratis Sumsel 2023