Wawako Fitri Apresiasi Pasar Bedug Inisiasi Kecamatan Sako

Wawako Fitrianti Agustinda saat membuka Pasar Bedug Kecamatan Sako Palembang, Senin (27/3/2023)/sriwijayamedia.com-ocha
Sriwijayamedia.com - Wakil Wali Kota (Wawako) Fitrianti Agustinda mengapresiasi Pasar Bedug inisiasi Kecamatan Sako Palembang.
Hal itu disampaikan Wawako Palembang Fitrianti, saat membuka Bazar Ramadhan 1444 H Kecamatan Sako Palembang, di Halaman Kantor Camat Sako Palembang, Senin (27/3/2023).
"Dari 18 kecamatan di Kota Palembang, Kecamatan Sako yang sangat luar biasa memiliki inisiatif menggelar Pasar Bedug dan mengurai kemacetan," kata Fitei.
Wawako Fitri menyebut tercatat ada 39 tenant yang meramaikan Pasar Bedug yang dilaksanakan selama 7 hari kedepan.
Fitri berharap apa yang dilaksanakan Kecamatan Sako bisa menginspirasi kecamatan lain untuk melaksanakan kegiatan serupa.
Paling tidak membantu masyarakat dengan menyajikan harga jual yang lebih terjangkau serta menjaga inflasi di Kota Palembang.
"Kami ucapkan selamat kepada kecamatan Sako dan mudah-mudahan pelaksanaan Pasar Bedug bisa diperpanjang hingga jelang Idul Fitri," tandasnya.
Sementara itu, Camat Sako Kota Palembang Dr Amiruddin Sandy, S.STP., M.Si., menambahkan kegiatan ini merupakan kegiatan tahun ketiga dilaksanakan Kecamatan Sako Palembang.
"Pasar Bedug ini bekerja sama dengan TP PKK Kecamatan, serta sponsor Bank Sumsel Babel, Bank Sumsel Babel Syariah maupun PT Pegadaian," terangnya.
Dia berharap Pasar Bedug ini dapat membantu masyarakat dan tak perlu jauh berbelanja.
"Para tenant hanya membayar Rp100.000 selama 8 hari. Itu untuk fasilitas listrik, peralatan sewa dan lainnya," jelasnya. (ocha/ton)
BERITA TERKAIT
Manjakan Konsumen, Astra Motor Sumsel Service Visit ke Karyawan PT Semen Baturaja
Ibis Hotel Palembang Sanggar Tawarkan Suasana Bersantai Bagi Tamu Bisnis
Kagum Kepemimpinan AHY, Model Asal NTB Ini Maju Pileg 2024
Forkopimda dan OPD di Muba Bersinergi Gelar Senam Bersama
Juni 2023, ARSSI Cabang Sumsel Gelar South Sumatera Health Tourism
Gubernur Deru Ajak Dexa Medica Dukung Program Sumsel Health Tourism Destination
Maknai 28 Tahun, Telkomsel Usung Semangat #BersamaJadiTerdepan
Soal Aliran Dana Korupsi BTS ke Gerindra, Wakil Ketua DPR RI Sufmi : Itu Tidak Benar
Tentukan Pengurus Baru, Pesti Sumsel Gelar Musprov di Lahat
KPID Sumsel Jadi Inisiator Pengawasan Media Baru
Elemen Masyarakat Rekomendasikan Lalu Niqman Zahir Sebagai Pj Gubernur NTB
Teknisi Honda Indonesia Juarai Kompetisi Teknik Sepeda Motor se-Asia Oceania
Sah, Gubernur Herman Deru Serahkan SK Perpanjangan Pj Bupati Muba
DPRD OKI Umumkan Ajuan Pengunduran Diri Bupati OKI Melalui Rapat Paripurna
Asisten 1 Setda Sumsel Launching Kurikulum Muatan Lokal DAS dan Gambut Bagi Siswa SD
Musim Haji 2023, Telkomsel Hadirkan Paket RoaMAX Haji dan Operasikan GraPARI Mekah
Opini : Polisi RW, Ide Yang Keren
Hadir di Rakerda VII REI Sumsel, Ini Harapan Gubernur Deru
Tingkatkan Layanan Kesehatan, Pemkab Muba Bangun Gedung IGD dan ICU RSUD Sungai Lilin
Asisten 1 Setda Sumsel : Semua Pihak Siap Laksanakan Operasional Embarkasi
STIE Serelo Lahat Yudisium 58 Mahasiswa