Pagaralam, Sriwijaya Media – Walikota (Wako) Pagaralam Alpian Maskoni membuka secara langsung lokakarya dan temu usaha petani kopi dan tanaman buah-buahan, di Gedung Serbaguna Dempo Flower Kelurahan Gunung Dempo, Kecamatan Pagaralam Selatan, Kota Pagaralam, Sumsel, Kamis (16/12/2021).
Turut mendampingi Wako Pagaralam antara lain Asisten II Setda Safrani, Sekretaris Disperindakop Minarni, Kepala Dinas Pertanian Gunsono, Kepala Pol PP Mastullah, Dewan Kopi Indonesia Ujang, dan para penggiat dan pecinta Kota Pagaralam.
Dalam sambutannya, Wako Pagaralam Alpian Maskoni mengucapkan banyak terima kasih kepada Agroforistri melalui program empower project berkerjasama JDE, IDH, S dan D Sucden dan World Agroforistri yang memberikan support dan selaras dengan program pemerintah saat ini yaitu satu juta stek kopi.
“Alhamdulilah perkembangan kopi di Pagaralam semakin meningkat, namun yang paling dibutuhkan petani adalah pasar bukan sekadar pameran. Ya, lebih ke pertahanan harga jual,” kata Wako.
Dikesempatan itu pula, Wako menekankan kepada seluruh elemen masyarakat dan penggiat petani kopi untuk selalu mengikuti anjuran pemerintah menegakkan protokol kesehatan (prokes) dengan menerapkan 5M.
Yakni dengan cara mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, memakai masker, mengurangi mobilitas, dan menjauhi kerumunan.
Di tempat sama, salah satu petani binaan dari Empower Project Jangsah mengucapkan terima kasih sekali dengan adanya program dan kegiatan ini karena dinilai sangat membantu dalam meningkatkan kopi secara kualitas dan kuantitas yang berimplikasi terhadap meningkatkan pendapatan ekonomi petani.
“Semoga dengan adanya agroforestri seperti ini petani bisa lebih sejahtera,” jelas Jangsah.(Aceng)