Kayuagung, Sriwijaya Media – Anggota DPRD OKI Depit kembali melakukan kegiatan reses II masa sidang II tahun 2021-2022 di daerah pemilihan (dapil) III OKI, Sabtu-Minggu (12-13/2/2022).
Kali ini politikus Partai Hanura OKI ini menemui konstituen di Desa Sungai Somor dan Desa Sungai Nibung Kecamatan Cengal.
Adapun aspirasi yang diinginkan warga Desa Sungai Somor dan Desa Sungai Nibung Kecamatan Cengal meliputi mengusulkan pembangunan sumur bor sebanyak 4 unit, Pamsimas 2 unit, dan MCK 2 unit di wilayah Sungai Batang dan Sungai Balek.
Selanjutnya, warga juga mengusulkan tambahan jalan PU dari Somor sampai ke Air Putih sepanjang 3.000 meter. Kemudian pembangunan balai serbaguna, MCK 4 unit, perehaban masjid, dermaga, PLN, dan TK / PAUD.
“Warga juga mengusulkan pembangunan jembatan titian bertiang dengan panjang 10 meter, lebar 3 meter, dan tebal 0,15 meter. Lalu, pembangunan MCK sebanyak 4 unit, sumur bor 5 unit, dan pembangkit listrik tenaga surya sebanyak 70 unit,” ucap Depit.
Depit mengaku dirinya akan berkoordinasi dengan dinas terkait dan akan berusaha semaksimal mungkin memasukan usulan itu ke dalam pokok pikiran dewan.
“Nanti semua aspirasi ini akan saya perjuangkan dan dapat segera direalisasikan secepatnya, baik melalui APBD Perubahan 2022 ataupun di APBD induk 2023,” jelasnya.
Dikesempatan itu pula, Depit mengingatkan warga yang telah disuntik vaksin untuk tetap disiplin menegakkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19.
“Vaksinasi mewujudkan masyarakat yang sehat dan produktif. Jaga diri, keluarga dan lingkungan. Kesehatan pulih, ekonomi bangkit,” paparnya.(Jay)