Banyuasin, Sriwijaya Media – Dalam rangka deteksi dini kanker serviks, Tim Penggerak (TP) Penggerak Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Sukaraja, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Banyuasin, Sumsel melakukan pembinaan tentang Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) Test, di balai desa setempat, Sabtu (5/3/2022).
Ketua TP PKK Desa Sukaraja Suwarni mengatakan IVA Test ialah salah satu metode pendeteksian dini kanker serviks.
Pemeriksaan IVA Test dilakukan dengan meneteskan asam asetat (asam cuka) pada permukaan mulut rahim.
“Teknik ini dinilai terjangkau, mudah, dan hanya memerlukan alat sederhana. Bahkan hasilnya bisa langsung didapatkan,” kata Suwarni didampingi Bidan Puskesmas Baturaja Ibu Maya.
Menurut dia, pembinaan IVA Test ini sangatlah penting bagi kaum perempuan. Karena dengan IVA Test mampu mendeteksi dini kanker serviks. Sehingga sangat bermanfaat bagi kaum hawa.
“Untuk itu, mari kita sukseskan program IVA Test dimulai dari ibu-ibu PKK dusun, desa, kecamatan hingga kabupaten,” terangnya.
Sementara itu, Bidan Puskesmas Baturaja Ibu Maya menambahkan kanker serviks atau kanker leher rahim merupakan kanker yang paling banyak terjadi di Indonesia.
“Pembinaan ini dilakukan dengan mendatangi puskesmas-puskesmas yang ada di Kabupaten Banyuasin,” paparnya.(hendy)