Palembang, Sriwijaya Media – Pelaksana Harian (Plh) Asisten III bidang Administrasi dan Umum Setda Sumsel H Dharma Buddy menghadiri kegiatan wisuda akbar tahfidz jilid III dengan mengambil tema “Tingkatkan kualitas peradaban ummat Islam Sumsel dan selalu dan selalu menebarkan rahmatan lil a’lamin dengan menjadi penghafal Al-Quran, di Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidz Kiai Marogan Talang Betutu, Minggu (27/3/2022).
Dikatakan Dharma Budi, dengan adanya kegiatan seperti ini, jelas sangat mendukung Pemprov Sumsel dalam mewujudkan misinya yaitu 1 desa 1 rumah Tahfidz.
“Jadi memang program Ustadz Yayan ini sesuai dengan apa yang diinginkan oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru,” ujarnya.
Dia mengaku pihaknya siap mensupport apapun program yang dijalankan Ponpes Tahfidz Kiai Marogan Talang Betutu, termasuk usulan perbaikan saluran drainase.
Pengurus ponpes dapat mengajukan proposal usulan yang ditujukan ke Gubernur Sumsel.
“Harus ada proposal. Jika sudah ada, nanti akan diverifikasi, dan mengalokasikan anggarannya melalui bantuan Gubernur,” paparnya.
Dia berpesan kepada santri semoga ilmu yang didapat bermanfaat baik untuk dirinya ataupun untuk orang lain.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Ponpes Tahfidz Kiai Marogan KH Masagus Ahmad Fauzan Yayan didampingi Dewan Pembina Ponpes Tahfidz Kiai Marogan Mgs Ahmad Fauzie menambahkan wisuda tahfidz 30 juz ini merupakan kegiatan rutin dilaksanakan tiap bulan Sya’ban sebelum bulan Ramadan.
“Alhamdulillah tahun ini ada 9 orang yang diwisuda untuk tahfidz 30 Juz, tahun sebelumnya ada 12 orang. Selain 9 orang, ada juga yang tahfidz 5 Juz, 10 Juz, 15 Juz, 20 Juz,” bebernya.
Secara totalitas, tercatat ada sekitar 80 orang yang diwisuda, baik anak tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA).
Dia menargetkan tahun depan bisa menampung sekitar 300 santri, dengan rincian 200 orang untuk umum, dan 100 orang untuk anak yatim piatu.
“Ini gabungan untuk SMP dan SMA. Syaratnya hanya ada keinginan atau kemauan,” jelasnya.(ton)