Kegiatan Forum Penguatan Nilai-Nilai Pancasila Berlangsung Semarak

IMG_20220422_200835

Palembang, Sriwijaya Media – Kegiatan Forum Penguatan Nilai-Nilai Pancasila bagi aparatur dan masyarakat di Palembang, di Ballroom Rid’s Hotel Palembang berlangsung semarak, Jum’at (22/4/2022).

Keraton Kesultanan Palembang Darussalam Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin mengatakan bahwa kegiatan ini pihaknya mengundang para narasumber berkompeten dibidangnya. Seperti Perwakilan Kemendagri RI Zailani, Akademisi Syaifuddin, Kepala Kesbangpol Palembang Kurniawan.

“Diskusi ini sangat menarik diperbincangkan. Kami mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) yang telah membuka langsung kegiatan ini,” ujarnya.

Menurut dia, tujuan kegiatan ini adalah untuk meminimalisir berita-berita hoax, berita yang ingin menghancurkan negara kesatuan bangsa ini.

Dia mengingatkan kalau Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ini direbut hingga berdarah-darah.

“Jangan sampai negara terpecah belah lantaran berita-berita hoax, berita-berita yang tidak benar,” terangnya.

Dia melanjutkan dahulu ada yang namanya P4, lalu BP7 dan sekarang ada BPIP.

Dia berharap mudah-mudahan kedepannya NKRI semakin erat dan semakin harmonis, termasuk Sumsel tetap zero konflik.

“Masyarakat Indonesia, termasuk Sumsel memiliki jati diri yang ramah tamah dan memiliki jiwa sosial kegotongroyongan yang sangat tinggi, dan kesetiakawanan yang sangat luar biasa,” jelasnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *