Anggota DPD RI H Abdullah Puteh Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan

IMG-20220426-WA0075

Subulussalam, Sriwijaya Media – Anggota DPD RI Dr Ir H Abdullah Puteh, M.Si., mensosialisasikan empat pilar kebangsaan Indonesia, berlangsung di Hotel Hermes One, Kota Subulussalam, Senin (25/4/2022).

Dalam sambutannya, anggota DPD RI H Abdullah Puteh menyampaikan tentang pentingnya memahami dan menerapkan nilai-nilai luhur pada empat pilar kebangsaan.

“Melaksanakan sosialisasi 4 pilar kebangsaan ini merupakan sebuah tugas dalam menjaga kesatuan dan persatuan bangsa Indonesia,” tutur Abdullah.

Dalam pelaksanaannya, H Abdullah Puteh menyerahkan keapnitiaan sosialisasi 4 pilar kebangsaan ini kepada KNPI Subulussalam dan pembukaan secara resmi dilakukan Wakil Walikota (Wawako) Subulussalam Salmaza.

Sementara itu, Wawako Subulussalam Drs Salmaza, MAP., menambahkan kegiatan sosialisasi ini dinilai sangat baik bagi kalangan pemuda sebagai generasi penerus yang akan melanjutkan estafet pemerintahan kedepannya.

“Tentu dengan memahami empat pilar kebangsaan ini, maka kita dapat menghadirkan kesejahteraan dan keadilan ditengah-tengah masyarakat,” ujarnya.

Sosialisasi ini dilanjutkan dengan pemateri pertama oleh Baginda Nasution, SH., MM., sebagai birokrat muda alumni Lemhannas sekaligus dosen aktif di STIT HaFas Kota Subulussalam, didampingi pemateri kedua Umar Banta Ali, M.Ag.

Ketua KNPI Subulussalam sekaligus Ketua Panitia Sosialisasi Edi Sahputra Bako dalam laporannya mengatakan kegiatan ini diikuti 90 peserta terdiri dari unsur elemen OKP, Ormas, dan tokoh masyarakat (tomas) Kota Subulussalam. (maharudin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *