Sriwijayamedia.com – Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Universitas Sriwijaya (Unsri) kembali menelurkan para alumninya dengan menggelar wisuda ke-161 secara hybrid, di Fakultas Hukum Tower Lantai 8 Unsri Bukit Besar Palembang, Rabu (24/8/2022).
Rektor Unsri Prof Dr Ir H Aniss Saggaf, MSCE., M.Eng., IPU., dalam sambutannya mengatakan wisuda yang ke 161 ini merupakan wisuda yang sangat bersejarah, karena berbeda dari wisuda-wisuda sebelumnya.
“Wisuda ke 161 ini adalah wisuda pertama kali menggunakan zoom produk Unsri, yang diberi nama US Cam Zi, Universitas Sriwijaya Cam generasi Zi,” ujarnya.
Dia mengaku ini merupakan karya monumental yang dikembangkan oleh warga Unsri yang dikomandoi Kepala Biro Akademik Unsri yakni Inayati Manda Yuni, ST., M.Si., didukung oleh seluruh BAK Unsri, dan tim ICT Unsri yang di ketua Dr Amrifan Saladin.
“Ini membanggakan kita semua, karena karya ini adalah awal daripada Unsri menerobos dunia maya, yang saat ini berbagai penjuru dunia menggunakan media ini,” ungkapnya.
Dia mengaku akan terus mengembangkan produk ini. Tidak hanya digunakan Unsri, akan tetapi seluruh instansi-instansi yang ada di Indonesia, termasuk anak-anak bangsa nanti yang akan memanfaatkan komunikasi.
US Cam Zi ini sudah dilaunching pada 9 Agustus lalu pada saat mahasiswa baru, dan ini akan digunakan seluruh keluarga besar Unsri tanpa beli.
“Kita siapkan secara gratis, untuk rapat, untuk pertemuan, untuk keperluan-keperluan dalam rangka memajukan Unsri,” katanya.
Masih disampaikannya, wisuda ke 161 ini berjumlah 2.185 orang. Sementara mahasiswa yang lulus dengan pujian tepat waktu terbanyak sebanyak 850 orang, atau sekitar 40 persen dari total yang diwisuda.
“Ini juga merupakan indikasi bahwa proses belajar mengajar Unsri yang selalu kita kawal sejak tahun 2014 lalu. Alhamdulillah menunjukkan hasil pada saat ini,” bebernya.
Dia berharap semua program studi (prodi), dan semua dosen bekerja dengan serius, dan mendidik anak-anak dengan ikhlas.
Dia menyebutkan lulusan terbaik berasal dari 3 fakultas yaitu fakultas ilmu keguruan dan ilmu pendidikan sekitar 207 orang, mahasiswa yang lulus hukum laut, fakultas ekonomi sekitar 159 orang dan terakhir fakultas ilmu sosial dan ilmu politik.
“Harapan kita nanti untuk seluruh prodi, jurusan, dan juga fakultas, kedepan kita ingin anak-anak yang menempuh pendidikan di Unsri bisa cepat, tepat, dan qualified, sesuai semboyan Unsri,” jelasnya.
Pada kesempatan itu juga dilakukan secara simbolis prosesi pemindahan kuncir oleh Rektor Unsri patung atau manikin. Sementara peserta yang diwisuda di manapun berada secara serentak mengikutinya.
“Kami mengucapkan selamat kepada para orang tua yang telah berhasil memegang amanah, kewajiban sebagai orang tua dari Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa dalam mendidik anak-anaknya melalui Unsri. Insya Allah mereka akan menjadi sarjana yang baik, berakhlak mulia, dan bertaqwa,” tegasnya.(ton)