Sriwijayamedia.com – Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-70 Tahun 2022, Bhayangkari Cabang Subulussalam menggelar rangkaian kegiatan Turnamen Volley Ball selama dua hari, Sabtu (3/9/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Kapolres Subulussalam selaku Pembina Bhayangkari Cabang Subulussalam AKBP Muhammad Yanis, S.Ik., MH., Waka Polres Subulussalam Kompol Erwinsyah, S.Sos., MH., para PJU Polres Subulussalam, Kapolsek Jajaran Polres Subulussalam, personel Polres Subulussalam dan para peserta tim yang ikut dalam kegiatan itu.
Pembukaan turnamen tersebut ditandai dengan pukulan volley ball pertama oleh Ketua Bhayangkari Cabang Subulussalam Ny Dewi Yanis.
Pertandingan pertama antara tim Bhayangkari Cabang Subulussalam melawan Puskesmas Penanggalan, yang akhirnya dimenangkan oleh Bhayangkari Cabang Subulussalam.
“Turnamen Bhayangkari ini diikut beberapa peserta diantaranya Bhayangkari Polres Subulussalam, Persit, Bhayangkari Brimob, RSUD Kota Subulussalam, Darma Wanita Kota Subulussalam, Pikabas Cabang Subulussalam, Puskesmas Bakal Buah, Puskesmas Penanggahlan, dan Puskesmas Simpang Kiri,” kata Ketua Bhayangkari Cabang Subulussalam Ny Dewi Yanis.(mh)