Rakorda BAZNAS, Analis Ahli Utama Gubernur Sumsel Minta Optimalkan Sumber Zakat

Analis Ahli Utama Gubernur Sumsel Drs H Rosidin Hasan berikan sambutan di Rakorda BAZNAS se Sumsel, di Hotel Emilia Palembang, Rabu (14/9/2022/sriwijayamedia.com-ton

Sriwijayamedia.com – Analis Ahli Utama Gubernur Sumsel Drs H Rosidin Hasan menghadiri Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) se Sumsel tahun 2022, di Hotel Emilia Palembang, Rabu (14/9/2022).

Dalam Rakorda itu, Analis Ahli Utama Gubernur Sumsel Drs H Rosidin Hasan.menekankan bagaimana agar potensi zakat yang begitu besar bisa dioptimalkan. 

Bacaan Lainnya

“Kita sebagai umat Islam, memiliki kewajiban membayar zakat. Sumber zakat berasal dari salary ataupun TPP ASN. Ini yang harus dioptimalkan,” tuturnya.

Dia meyakini dibawah Ketua BAZNAS Sumsel saat ini mampu menggali atau mengoptimalkan potensi itu. 

Belum lagi potensi penghasilan yang sangat luar biasa dari pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). 

Jika dikalkulasikan kasar, potensi zakat yang dihimpun dari potensi diatas bisa capai Rp50miliar.

“Minimal kita bisa himpun sekitar 60 persen saja dari nominal potensi yang bisa digarap,” terangnya.

Sementara itu, Ketua BAZNAS Sumsel H Najib Haitami, MM., menambahkan keberadaan BAZNAS mengacu pada Undang-Undang No 3/2011 tentang pengolahan zakat, dan Peraturan Pemerintah (PP) No 14/2011, tentang pelaksanaan Undang-Undang No 23/2011.

“Rakorda ini dilaksanakan selama tiga hari dimulai hari ini sampai Jum’at nanti, dengan mengambil tema “harmonisasi dan penguatan Amil Zakat di tingkat provinsi dan kabupaten/kota”,” jelasnya.

Dia berharap Rakorda ini mampu memperkuat tata kelola dan peningkatan kinerja amil zakat ; meningkatkan kapasitas kepemimpinan dan tata kelola pada BAZNAS Sumsel dan BAZNAS kabupaten/kota.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *