Sriwijayamedia.com – Gubernur Sumsel H Herman Deru membuka kegiatan Festival Sepakbola Usia Dini Forum Sepakbola Generasi Indonesia (FORSGI) Provinsi Sumsel, bertempat di Lapangan Sepakbola Pakri, Minggu (18/9/2022).
Festival sepakbola dengan menggandeng legenda Timnas Indonesia Budi Sudarsono ini bertujuan untuk menjaring atlet sepakbola potensial sejak dini, di Sumsel.
Gubernur Sumsel Herman Deru mengakui Festival Sepakbola yang diinisiasi oleh FORSGI Sumsel ini seirama dengan program yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel yakni gerakan sejuta bola.
“Kegiatan ini dapat memberikan semangat kepada para atlet/pemain sepak bola yang ada di Sumsel untuk dapat meningkatkan serta mengembalikan prestasi sepak bola Indonesia,” ujar Deru.
Deru menginginkan pemain sepak bola tingkat provinsi Sumsel hingga Indonesia diisi oleh para pemain asli Indonesia.
“Kami orang tua pasti ingin menyaksikan bonus demografi bukan hanya berjaya ilmu tekhnologi saja, tapi berjaya dalam segala bidang, termasuk olahraga sepakbola,” ungkap Deru.
Deru berharap festival sepakbola usia dini ini dapat memberikan motivasi dan semangat kepada tim sepakbola yang ada di Sumsel untuk dapat berlatih dan menghasilkan atlet atau pemain muda yang dapat berkontribusi dan berprestasi di ajang olahraga nasional ataupun Internasional.
“Festival sepakbola generasi ini salah satu cara kita menseleksi bakat, tapi tidak mengensampingkan tugas anak-anak kita untuk belajar, keseimbangan kekuatan fisik dan mental,” terang Deru.
Sementara itu, Ketua Umum FORSGI Sumsel H Agus Rianto menambahkan FORSGI adalah forum yang dilahirkan oleh komunitas alumni pesepakbola nasional. Dengan wadah ini munculah ide-ide cemerlang untuk pembinaan sepak bola usia dini dan usia muda.
Festival Sepakbola Usia Dini FORSGI Sumsel ini diikuti 25 tim terbaik dari 17 Kabupaten dan kota yang ada di Provinsi Sumsel.
“Saya berharap FORSGI selalu berperan dalam pembinaan atlet sepak bola, mengantarkannya sampai di tingkat Internasional,” bebernya.(ton)