Sriwijayamedia.com- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lahat melaksanakan sosialisasi kegawatdaruratan dan rujukan, berlangsung di Ballroom hotel Calista Kabupaten Lahat, Rabu (6/11/2024).
Plh Kepala Dinkes Kabupaten Lahat H Ubaidillah, SKM., MM., Sekretaris Dinkes Lahat Hj Eliza Ariyani, SKM., M.Kes., dalam arahannya sekaligus membuka acara secara resmi mengatakan terkait dengan sistem pelayanan yang dilaksanakan, dibutuhkan kemajuan ilmu. Apalagi kedepannya dalam pelayanan BPJS akan diberlakukan antrian online.
“Mungkin sebagiayang dari pelayanan kesehatan yang ada di Kabupaten Lahat sudah dilaksanakan rujukan online, baik tingkat Puskesmas maupun setingkat RSUD. Sehingga pengelolaan rujukan dan petugas IGD harus lebih memahami sistem dan mekanisme tersebut,” tuturnya.
Dia mengaku tujuan dari kegiatan yang dilaksanakan ini untuk mengetahui bagaimana sistem penanganan kegawat daruratan dan pengelolaan serta untuk mengetahui masalah yang dihadapi beserta solusi yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal tersebut.
Sementara itu, Sub Koordinator Rujukan dan JKNb Dinkes Kabupaten Lahat Henny Tariza, S.Kep., Ners., dalam laporannya menyampaikan kegiatan pertemuan sosialisasi kegawatdaruratan dan rujukan ini bertujuan agar peserta dapat memahami tentang penanganan kegawat daruratan dan sistem pelaksanaan rujukan terpadu.
“Kedepannya dalam pelayanan BPJS akan diberlakukan antrian online dan rujukan online sehingga pengelola rujukan dan petugas IGD harus lebih memahami sistem dan mekanisme tersebut. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat terwujudnya percepatan pelayanan kesehatan dasar dan rujukan, baik di Puskesmas maupun rumah sakit,” jelasnya.(sisil)