Sriwijayamedia.com – Gubernur Sumsel H Herman Deru didampingi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumsel dr H Trisnawarman, M.Kes., SpKKLP., mengunjungi perusahaan farmasi PT Dexa Medica Palembang.
“Kunjungan ini dimaksudkan untuk mendukung program pemerintah dalam membangun kemandirian farmasi dan kesehatan di Indonesia,” kata Gubernur Sumsel H Herman Deru, Jum’at (26/5/2023).
Dalam rangka mewujudkan cita-cita besar menjadikan Sumsel Health Tourism, tentu semua pihak harus bekerja secara komperhensif dari hulu ke hilir. Mulai dari tenaga medis, pelayanan rumah sakit, pabrik farmasi, dan apoteker.
“Obsesi ini harus kita jalani dengan langkah konkrit, serta butuh dukungan dari semua pihak. Kedepan Insya Allah jika kita memang sudah siap. Mudah-mudahan Sumsel menjadi tujuan kesehatan dunia, sehingga masyarakat tidak perlu lagi berobat ke luar negeri,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinkes Sumsel dr H Trisnawarman, M.Kes., SpKKLP., diharapkan Dexa Medica mampu memproduksi obat-obat tradisional lokal khas Sumsel.
Didalam mengembangkan road to health tourism, pihaknya mendukung program ini.
“Kita harapkan masyarakat Sumsel tidak berobat keluar negeri ataupun keluar daerah Sumsel,” tuturnya.
Dia menyebut keunggulan health tourism yakni cost yang dikeluarkan untuk berobat keluar negeri tidak mahal.
“Masyarakat tidak perlu jauh-jauh berobat, cukup di Sumsel saja sembari berwisata,” imbuhnya.
Terpisah, Pimpinan PT Dexa Medica Palembang Hery Sutanto menyampaikan Gubernur Sumsel H Herman tadi mengajak PT Dexa Medica mendukung program Sumsel Health Tourism Destination.
“Selain menyiapkan infrastruktur kesehatan, termasuk pula obat-obatan. PT Dexa Medica terkenal dengan riset dari produk-produk asli Indonesia,” ucapnya.
Dia mengaku pihaknya memiliki dua produk lokal. Pertama inbumin yang diproduksi dari ikan gabus yang berfungsi untuk mempercepat penyembuhan luka-luka.
Kedua Herba Asimor, dimana didalamnya mengandung protein dari ikan gabus asli Sumsel.
“”Kami juga melibatkan UKM Sumsel untuk menyuplai kebutuhan bahan baku kita,” bebernya.(ton)