Wujudkan Keselamatan Berlalu Lintas, Polres OKI Gelar Event Milenial Road Sefty Festival

IMG_20171212_132451_1

KAYUAGUNG – Kepolisian Resort Ogan Komering Ilir (OKI) akan menggelar event “milenial road sefty festival” yang direncanakan pada 16 Maret 2019 di Taman Segi Tiga Emas Kayuagung. Event ini diperkirakan akan diikuti sekitar 3.000 peserta.

Bacaan Lainnya

Kapolres OKI AKBP Donni Eka Syaputra, SH., S.Ik., MM melalui Kasat Lantas Polres OKI AKP Ricky Nugraha, S.Ik mengaku hal yang mendasari kegiatan ini melihat data Badan Pusat Statistik tahun 2018 bahwa sekitar 55,6 persen kecelakaan lalulintas berasal dari kaum muda yang produktif.

Secara spesifik, masih kata dia, sekitar 28,12 persen korban berasal dari kalangan pelajar dan mahasiswa atau lebih dikenal generasi milenial.

“Ini sangat mengkhawatirkan, karena dapat mengurangi angka kerja dan mengancam potensi sumber daya kepemimpinan nasional dimasa depan. Padahal generasi ke depan ini merupakan harapan bangsa,”ujar Kasat, Selasa (22/1).

Atas dasar itulah, lanjut Kasat, keluar gagasan tentang rencana penyelenggaraan kegiatan milenial road safety festival yang bertujuan mewujudkan milenial cinta lalu lintas menuju Indonesia Gemilang serta mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalulintas.

“Guna tercapainya tujuan road sefty to zero accident dan terbangunnya budaya tertib berlalulintas, khususnya di kalangan generasi milenial, diharap adanya peningkatan serta terwujudnya keselamatan dijalan dan turunnya tingkat fatalitas korban kecelakaan,” jelas Kasat.

Menurut Kasat, event ini bukan saja dilakukan di OKI, namun juga dilakukan di 34 provinsi di Indonesia diikuti sekitar 2 juta peserta.

Sebelum kegiatan milenial road sefty festival dilangsungkan, pihaknya melakukan tahapan pra yang dilaksanakan 2 Februari sampai 16 Maret 2019 dengan sosialisasi ke sekolah, media, komunitas motor, termasuk pemasangan spanduk, serta koordinasi dengan stakeholder terkait.

“Pada 2-10 Gebruari, kita melaksanakan kontes Cipta Puisi Peduli keselamatan berlalulintas dengan sasaran generasi milenial dikisaran usia 17 hingga 35 tahun. Selain itu, masih banyak lagi kegiatan lainnya berkaitan keselamatan berlalu lintas,” tandas Kasat.(abu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *