Bupati OKU H Kuryana Azis Besuk Cintani di Rumah Sakit

IMG_20190616_205953

Baturaja, Sriwijaya Media- Ditengah kesibukan aktivitasnya, Bupati OKU, H Kuryana Azis menyempatkan diri membesuk Cintani di RS Dr Noesmir Baturaja. Orang nomor satu di Bumi Sebimbing Sekundang tersebut memberikan bantuan pengobatan kepada Cintani.

“Saat camat melaporkan tentang pasien, saya langsung instruksikan Kadin Kesehatan OKU untuk menindaklanjutinya. Alhamdulillah pada hari Rabu lalu, Dinas Kesehatan OKU langsung merujuk Cintani ke Rumah Sakit Dr Noesmir Baturaja. Sekarang Cintani sudah mendapatkan perawatan medis,” kata Kuryani.

Bacaan Lainnya

Kepada keluarga Cintani, Bupati OKU mengatakan akan membantu pembiayaan pengobatan Cintani hingga sembuh. Bahkan bila perlu Cintani akan dirujuk ke Palembang.

Disamping itu, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), melakukan penggalangan dana untuk membantu meringankan beban Cintani Aryanti (16), siswi SMP asal Desa Bunglai, Kecamatan Kedaton Peninjauan Raya (KPR) yang diketahui mengalami kangker tulang.

Sekretaris PMI OKU, Yunizir Djakfar, saat dikonfirmasi, wartawan Minggu (16/6), menjelaskan, selama beberapa hari menggalang dana ternyata antusias warga OKU untuk membantu Cintani sangat tinggi.

Terbukti, meskipun hanya dalam hitungan hari, kata Yunizir, terkumpul sudah Rp27,8 juta. Uang itu berasal dari 22 donatur baik perorangan, instansi maupun dari sekolah.

Yunizir menjelaskan, pihaknya sendiri akan terus penggalangan dana dan uangnya akan diserahkan langsung kepada Cintani.

“Kita berharap uang itu bisa meringankan beban adik kita Cintani untuk menjalani pengobatan,” terangnya.(aya)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *