HUT ke 1 Tahun IKPB Sumsel Diwarnai Aksi Potong Tumpeng

Menyemarakkan HUT ke 1 tahun, IKPB bersiap melakukan aksi potong tumpeng, di Museum Balaputra Dewa Palembang, Minggu (22/1/2023)/sriwijayamedia.com-ocha

Sriwijayamedia.com – Tak terasa, Ikatan Keluarga Penggage Bersatu (IKPB) menginjakkan kakinya di usia ke 1 tahun. Menyemarakkan HUT ke 1 tahun, IKPB melakukan aksi potong tumpeng, di Museum Balaputra Dewa Palembang, Minggu (22/1/2023).

Acara ini dihadiri Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumsel Aufa Syahrizal, Kepala Museum Negeri Balaputra Dewa, Chandra Amprayadi, Ketua Umum IKPB Edi Suhaimi, SE., M.Si., Pembina IKPB Sumsel Hinsom dan Dr Ir H Rahidin H Anang, MS.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah kita sangat bersyukur bahwa satu lagi komunitas atau Keluarga Besar dari Desa Penggage merayakan HUT ke-1 tahun. Walaupun sederhana , namun penuh makna,” kata Kepala Disbudpar Sumsel Aufa Syahrizal.

Menurut Aufa, wadah ini merupakan tempat bagi mereka untuk berkumpul, bersilahturahmi dan berkomunikasi dalam menjalin silahturahmi sesama masyarakat Penggage, termasuk yang ada di perantauan di Kota Palembang, maupun luar Palembang. 

Dia berharap di HUT ke-1 IKPB dapat membawa berkah dan kedepan diharapkan IKPB makin besar dan makin banyak anggotanya, bukan hanya di Palembang, tetapi secara nasional.

Pembina IKPB Dr Ir H Rahidin H Anang, MS., menambahkan IKPB ini merupakan organisasi sosial, organisasi paguyuban yang betul-betul mempersatukan silaturahim dan sebagai tempat para keluarga maupun masyarakat Desa Penggage yang ada di Kota Palembang dan sekitarnya.

“Harapannya masyarakat Desa Penggage di Kota Palembang dapat terkoordinir dalam satu lembaga yakni IKPB,” tuturnya.

Kedepan, pihaknya akan melakukan validasi data jumlah warga Penggage yang ada di Kota Palembang untuk meningkatkan satu persaudaraan. 

Sementara itu, Ketua Umum IKPB Edi Suhaimi, SE., M.Si., berharap di HUT ke 1 tahun, IKPB makin berkembang seiring kemajuan di Kota Palembang.

“Keberadaan IKPB diharap dapat mempersatukan masyarakat Desa Penggage yang ada di Palembang,” imbuhnya.

Saat ini, masih kata dia, tercatat ada sekitar 362 anggota yang bergabung di IKPB.

Dia mengaku potensi orang Penggage di Kota Palembang diproyeksi capai 600 Kepala Keluarga (KK).(ocha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *