Besok, City Clean Up Palembang 2020 Digelar

IMG-20200117-WA0030

Palembang, Sriwijaya Media – Bersama Forum CSR Kesos Sumsel, Juli Rianthony Nata Kusuma didampingi Perwakilan Coca-Cola Amatil Indonesia-Corporate Affair Regional Manager West Indonesia, Yayan Sopian berencana menyelenggarakan kegiatan Amatil Get In Action pada Sabtu (18/1/2020) dengan mengambil tema “City Clean Up Palembang 2020”.

Kegiatan bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Coca-Cola Amatil Indonesia, forum komunitas, Bank SumselBabel akan dilaksanakan di Monumen Penderitaan Rakyat (Monpera).

“Ya, besok kita akan melaksanakan kegiatan dimulai pukul 07.00WIB dihadiri 7 komunitas dengan massa 500 orang. Kita berupaya menjaga lingkungan dengan kegiatan bersih-bersih dilokasi Monpera,” kata Forum CSR Kesos Sumsel, Juli Rianthony Nata Kusuma, Jumat (17/1/2020).

Menurut dia, pihaknya mengajak masyarakat untuk bersama-sama turut serta dalam aksi bersih-bersih. Kegiatan ini juga akan ada pembagian bibit pohon, dan menanam pohon.

Bukan itu saja, pihaknya juga akan membagikan tong sampah yang telah disiapkan pihak Coca Cola.

“Ayo kita bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan, sampah-sampah itu jangan dibuang sembarangan, karena ada beberapa produk yang bisa dikelola dan menjadi produk kreatif,” tegasnya.

Dia mengaku kegiatan ini bertujuan untuk memicu para stakeholder lainnya, termasuk kelurahan dan kecamatan agar dapat mengaktualisasikan kegiatan serupa. Minimal bersih-bersih tiap minggu diarea kantor kelurahan ataupun dikecamatan masing-masing.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *