Kadisparbud Sumsel : Tingkat Kunjungan Wisatawan Alami Penurunan

IMG-20200326-WA0140

Palembang, Sriwijaya Media – Mewabahnya Covid 19 berdampak langsung pada berbagai sektor, salah satunya Pariwisata di Sumsel.

“Jujur kita akui dampak dari Covid 19 sangat terasa sekali. Tingkat kunjungan wisatawan yang datang ke Sumsel, baik domestik maupun mancanegara turun drastis,” kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sumsel Aufa Syahrizal didampingi Executive General Manager (EGM) PT Angkasa Pura (AP) II Fahroji saat berada di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II, Kamis (26/3/2020).

Bacaan Lainnya

Dia mengaku kunjungan wisatawan mancanegara ke Sumsel makin berkurang. Ini menyusul dari dihentikannya penerbangan dari Singapura dan Malaysia.

Begitupun untuk wisatawan domestik, lanjut dia, hampir 40 persen mengalami penurunan.

“Kita tidak membicarakan jumlah kunjungan, tetapi bagaimana caranya menyelamatkan semua elemen masyarakat yang datang ke Sumsel untuk terhindar dari wabah Covid 19 ini,” terangnya.

Disamping itu, kata dia, meeting, incentive, convention, exibishion (MICE) juga sangat merasakan dampak covid 19. Dimana banyak event-event, baik seminar, exibition, dan insentif yang digunakan beberapa perusahaan di Sumsel menunda kegiatannya.

“Dari informasi yang diterima, perhotelan mengalami penurunan hingga 50 persen. Kami sudah mengambil tindakan seperti penyemprotan, dan sterilisasi di objek wisata yang ada di Palembang,” jelasnya.

Dia mengimbau kabupaten dan kota di Sumsel untuk melakukan hal sama, dengan menutup sementara tempat wisata guna menghindari Covid 19.

Sementara itu, EGM PT AP II Fahroji menambahkan sejak 24 Maret 2020, pihaknya memasang alat Work Thrue Disinfektan yang tujuannya mendisinfektan seluruh penumpang yang datang ke Bandara SMB II.

“Kita menyemprotkan disinfektan ke semua area Bandara SMB II. Mudah-mudahan dengan langkah ini dapat mencegah penyebaran Covid 19,”katanya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *