Palembang, Sriwijaya Media- Universitas Sriwijaya (Unsri) tahun ini menerima mahasiswa baru (maba) sebanyak 1.523 orang melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), termasuk pula dari peserta Kartu Indonesia Pintar (KIP-Kuliah) sebanyak 373 orang.
Koordinator Humas Zulkifli Dahlan saat dihubungi via selulernya Rabu (8/4/2020) membenarkan hal tersebut.
“Sebenarnya total peminat ke Unsri ada 22.229 orang dengan rincian minat Perguruan Tinggi Negeri (PTN) 1 sebanyak 18.759 orang dan PTN 2 ada 3.470 peminat. Ya, bagi yang lulus wajib melakukan registrasi melalui website : unsri.ac.id,” kata Zulkifli.
Dia mengaku mahasiswa yang baru lulus dapat melakukan registrasi secara online pada 9-23 April 2020. Jika tidak melakukan registrasi, maka dianggap mengundurkan diri.
Disatu sisi, lanjut Zulkifli, untuk pendaftaran ujian tertulis berbasis komputer (UTBK) seleksi bersama masuk perguruan tinggi (SBMPTN) sekarang resmi diundur yakni pada 2-20 Juni 2020, sesuai dengan surat edaran Tim Pelaksana LTMPT No. 09/SE.LTMPT/2020 tentang jadwal pelaksanaan tes masuk PTN tahun 2020 lantaran mewabahnya Covid-19.
“Pada 2-20 Juni adalah masa pendaftaran UTBK dan SBMPTN. Pelaksanaan UTBK tanggal 5-12 Juni. Sementara pada 25 Juli akan diumumkan hasil SBMPTN,” tutupnya (cha)