Palembang, Sriwijaya Media- PT Pos Indonesia Merdeka Palembang menyerahkan bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia (RI) berupa Bantuan Sosial Tunai (BST) kepada masyarakat terdampak Covid-19. Pembayaran BST ini masuk dalam tahap kedua yang dimulai sejak 4 Juni 2020 lalu.
Demikian dikatakan Kepala PT Pos Indonesia Merdeka Palembang, Risdayanti diruang kerjanya, Sabtu (6/6/2020).
Dikatakan Risdayanti, pembayaran BST sebenarnya sudah dimulai sejak tahap pertama pada Mei 2020 lalu. Saat ini baru pembayaran BST telah terealisasi 5.000 penerima, dari 15.000 penerima yang mendapatkan BST di Palembang.
“Kantor Pos Merdeka Palembang melayani 4 kabupaten yakni Ogan Ilir (OI), Ogan Komering Ilir (OKI), Banyuasin dan Musi Banyuasin (Muba) dan 1 Kotamadya Palembang dengan total BST hingga 77.000 penerima,” ungkapnya.
Untuk teknisnya sendiri, masih kata dia, penerima BST datang ke kantor pos membawa KTP dan KK. Biasanya mereka mendapat pemberitahuan terlebih dahulu sebelum datang ke kantor pos.
Dalam sehari, pihaknya membatasi pelayanan capai 1.200 orang. Kendati tak sampai angka tersebut, namun pihaknya juga melayani pembayaran BST langsung ke alamat penerima. Syaratnya jika penerima sakit atau berhalangan datang.
“Untuk operasional layanan dibuka pukul 08.00WIB -17.00WIB. Rata-rata penerima datang sampai pukul 15.00WIB. Padahal kita melayani sampai pukul 17.00WIB,” jelasnya.
Sejauh ini, untuk pembagian BST tidak ada kendala, baik ditahap pertama maupun kedua. Pembayaran BST ini ditunjang 10 pegawai dan diback up pengamanan untuk mencegah hal yang tidak diinginkan.
“Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan pada saat mengambil BST ini, dan lebih tertib saat pengambilan BST,” terangnya.(ton)