Subulussalam, Sriwijaya Media-Satbrimob Aceh Kompi 2 Batalyon C Pelopor kembali melakukan aksi bakti sosial (baksos) mencegah penyebaran Covid-19.
Kali ini, baksos yang dipimpin Danki 2 Batalyon C Pelopor Iptu Yusman, SH., bersama anggota TNI 0118, Polsek Sultan Daulat, Sat Pol PP Kota Subulussalam, menyemprotkan cairan disinfektan di Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Aman Desa Namo Buaya, dan Desa Danau, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam, Kamis (15/10/2020).
Aksi sosial ini diikuti sebanyak 20 petugas yang dimulai sekitar pukul 09.30Wib hingga selesai.
“Kami tak henti-hentinya melakukan penyemprotan disinfektan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” kata Komandan Batalyon (Danyon) C Pelopor Kompol Hari Purnomo, SH., MH., melalui Danki 2 Batalyon C Pelopor Iptu Yusman, SH.
Iptu Yusman melanjutkan adapun sasaran penyemprotan cairan disinfektan yaitu sekeliling lingkungan Ponpes Darul Aman, mulai dari kamar mandi, ruangan, balai dan perumahan.
Dalam menjalankan aksi ini, pihaknya melengkapi petugas dengan perlengkapan dan peralatan seperti satu unit water canon dan satu unit semprot elektrik.
“Kami juga menyampaikan kepada masyarakat agar selalu menggunakan masker guna memutus mata rantai penyebaran pandemi Covid-19,” jelasnya. (Mha)