Berbagai Aksi Sosial Warnai HUT RSI Siti Khadijah Palembang ke 43 Tahun

Usai memperingati HUT ke 43 tahun, Manajemen RSI Siti Khadijah Palembang berfoto bersama, di halaman RSI Siti Khadijah Palembang, Selasa (28/2/2023)/sriwijayamedia.com-ocha

Sriwijayamedia.com – Berbagai aksi sosial mewarnai Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Rumah Sakit Islam (RSI) Siti Khadijah Palembang ke 43 tahun, berlangsung di halaman RSI Siti Khadijah Palembang, Selasa, (28/2/2023).

Dengan mengambil tema “Satukan Tekad, Bersama Melangkah Wujudkan RSI Inovatif dan Mampu Bersaing”, peringatan ini dihadiri Staf Ahli Gubernur Sumsel bidang Kemasyarakatan dan SDM Drs Nelson Firdaus, MM., Direktur Utama (Dirut) RSI Siti Khodijah Dr Hj Asdaria, TAT., S.POg., Ketua Pembina Yayasan Islam Siti Khodijah Dr H Burlian Abdullah.

Bacaan Lainnya

Ketua Pembina Yayasan Islam Siti Khodijah Dr H Burlian Abdullah mengatakan pihaknya bersyukur hari ini dapat memperingati HUT RSI Siti Khadijah ke 43 tahun.

“Suatu perkembangan yang patut disyukuri, karena tahun 80 an dimulai dari balai pengobatan sederhana dan sekarang sudah sempurna mencapai suatu rumah sakit dengan fasilitas city paripurna syar’i serta penerapan nilai-nilai Islam. Insya Allah ini menjadi momentum bagi kita untuk membangun gedung baru gedung 8 lantai,” jelasnya.

Disamping gedung, pihaknya akan meningkatkan spesialisasi dan khusus spesialis dalam pelayanan kepada masyarakat.

“Insya Allah cita-cita kami untuk membangun gedung baru 8 lantai akan terwujud sekaligus menyongsong RSI Siti Khadijah rumah sakit pendidikan agar Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIK) Siti Khadijah beralih status menjadi universitas dan salah satunya menjadikan Fakultas Kedokteran Siti Khadijah,” imbuhnya.

Sementara itu, Dirut RSI Siti Khodijah Dr Hj Asdaria TAT., SPOg., menambahkan rangkaian HUT RSI Siti Khadijah sudah dimulai sejak 22 Februaricdengan aksi donor darah, diikuti 40 pendonor bekerja sama dengan PMI.

Setelah ini dilanjutkan dengan anjangsana ke Panti Asuhan dan Rumah Tahfiz dengan pemberian sembako dan bantuan dana.

Kemudian melakukan operasi bibir sumbing gratis dan sunatan massal gratis, hingga pembagian sembako kepada pasien-pasien yang dirawat di kelas 3 di RSI Siti Khadijah.

“Ini semua merupakan wujud terima kasih kita kepada masyarakat, mitra maupun pemerintah,” jelasnya. (ocha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *