Terdampak Covid-19, Warga Kelurahan 20 Ilir Terima Sembako Dari Pemkot Palembang

IMG_20201126_193521

Palembang, Sriwijaya Media-Kelurahan 20 Ilir D.III RT 01 RW 01 Palembang menerima paket sembako dari Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Kamis (26/11/2020).

Tercatat 15 paket sembako tersebut berupa beras 5 kg, 1 kg minyak goreng dan 1 kg gula.

Bacaan Lainnya

Ketua RT 01 Kelurahan 20 Ilir, Sukandar mengatakan, paket sembako ini akan diberikan kepada warga guna meringankan beban ditengah pandemi Covid-19.

“Dalam tahun ini sudah 3 kali Pemkot Palembang memberikan bantuan paket sembako. Mudah-mudahan paket bantuan yang diberikan ini dapat dilakukan secara berkelanjutan,” tuturnya.

Dia mengaku tujuan Pemkot Palembang memberikan bantuan ini adalah untuk meringankan beban masyarakat.

Dia berharap pula Pemkot Palembang dapat memberikan bantuan modal usaha, mengingat dampak pandemi Covid-19 ini sangat dirasakan, termasuk kehilangan pekerjaan. (Ocha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *