Dorong Kaum Milenial Jadi Entrepreneur, FPB Launching Gerai Surga Es

FPB melaunching Gerai Surga Es, berlokasi di Jalan Sultan Mansyur Simpang PAM, tepatnya depan Indomaret, Rabu (8/3/2023)/sriwijayamedia.com-ocha

Sriwijayamedia.com – Sebagai upaya mendorong kaum milenial menjadi enterpreneur, Forum Palembang Bangkit (FPB) melaunching Gerai Surga Es, berlokasi di Jalan Sultan Mansyur Simpang PAM, tepatnya depan Indomaret, Rabu (8/3/2023).

Keberadaan Gerai Surga Es ini diharapkan dapat memotivasi kawula muda untuk kreatif dan inovatif dalam berwirausaha.

Bacaan Lainnya

“Surga es ini menyediakan 7 rasa diantaranya jus buah naga, es alpukat, es mangga, es buah, es cincau dan es bubble gum dengan menggunakan gula asli dan tidak memakai bahan kimia,” kata Ketua FPB Idham Rianom didampingi Ketua lembaga Sosmas Muhyin Juardi.

Dia menambahkan, gerai ini untuk mendorong kawula muda agar mampu berwirausaha mandiri dan tidak hanya bergantung kepada pemerintah.

Sekaligus sebagai katup pengaman bagi pengangguran sehingga kawula muda dapat mempunyai kegiatan positif dan menghasilkan uang.

Idham menerangkan gerai Surga Es ini diharapkan pula mampu menggeliatkan kembali ekonomi kerakyatan pasca pandemi yang melanda perekonomian rakyat Indonesia.

“Kedepan insha Allah Gerai Surga Es ada di 18 kecamatan dalam Kota Palembang,” tandasnya

Sementara itu, Ketua LPM Ilham berharap Gerai Surga Es dapat mengembangkan ekspansinya ke sejumlah wilayah dalam Kota Palembang.

“Kami tetap mengutamakan kualitas dengan komposisi menggunakan gula asli, 100 persen buah asli dan segar serta menggunakan campuran bahan yang membuat tubuh sehat,” jelas Ilham didampingi Sekretaris FPB Kms Idham Abubakar. (ocha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *