Pengamanan Pilkades, Kecamatan STL Ulu Terawas Libatkan TNI dan Polri

IMG_20210211_153210

Musi Rawas, Sriwijaya Media – Jelang pelaksanaan kegiatan pesta demokrasi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak pada April mendatang, Pemerintah Kecamatan Suku Tengah Lakitan (STL) Ulu Terawas Kabupaten Musi Rawas (Mura) terus mempersiapkan segala sesuatunya, termasuk pengamanan.

Kecamatan STL Ulu Terawas mengkhawatirkan keamanan pelaksanaan pilkades di 8 desa se Kecamatan STL Ulu Terawas, mengingat pilkades ditahun 2021 tidak melalui e-voting melainkan secara manual.

Bacaan Lainnya

Camat STL Ulu Terawas Safarudin Husein, S.Sos dikonfirmasi Kamis (11/2/2021) menerangkan bahwa pihaknya hanya mengkhawatirkan keamanan saat pelaksanaan  Pilkades secara serentak April 2021.

“Bayangkan saja dihari pertama pembukaan penerimaan berkas cakades, jumlah peserta sangat membludak. Persoalan keamanan lah yang kami khawatirkan,” tuturnya.

Selain itu, pilkades serentak tahun ini tidak melalui e-voting melainkan secara manual sehingga kemungkinan besar akan terjadi gejolak pada saat dilaksanakan pemilihan kades nanti.

“Maka dari itu, kami melibatkan personel TNI dan Polri guna mengantisipasi hal yang tak diinginkan terjadi saat pelaksanaan pilkades secara serentak,” ucap Camat.

Safarudin mengharapkan mudah – mudahan nanti berjalannya proses tahapan pesta demokrasi Pilkades secara serentak tahun ini dapat berjalan dengan baik aman serta kondusif .

Dia melanjutkan pihaknya tidak membatasi bagi masyarakat yang ingin mencalonkan diri sebagai bacakades di masing – masing desa. Asalkan persyaratan bacakades dapat dilengkapi serta berstatus sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) dan berpendidikan serendah – rendahnya SMP.

“Minimal dua pasang bacakades yang siap bertarung dalam pilkades mendatang dan sebanyak-banyaknya hanya 5 pasangan calon. Jika lebih dari 5 pasang, maka akan dilakukan tes ataupun seleksi pemberkasan,” jelas Camat. (Zul)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *