Forum CSR Kessos Sumsel Gagas Gerakan Peduli Stunting Bersama BKKBN Sumsel

IMG_20210601_125139

Palembang, Sriwijaya Media – Forum CSR Kessos Provinsi Sumsel dan BKKBN Provinsi Sumsel menginisiasi mengadakan gerakan peduli stunting 1.000 mitra dan 1.000 Hari Pertama Kelahiran (HPK).

Hal itu disampaikan Ketua Forum CSR Kessos Provinsi Sumsel J Rianthony Nata Kusuma saat menerima kunjungan Kepala BKKBN Sumsel Nopian Andusti, SE., MT., Selasa (1/6/2021).

Dalam pertemuan itu, kata Bang Rian, sapaan akrabnya ini, ada beberapa permasalahan lain yang dibahas, diantaranya penanganan di daerah-daerah terpencil terkait akses transportasi, tenaga, sumber daya manusia (SDM), dan lain-lain.

Bukan itu saja, bagaimana perusahaan, mitra usaha, masyarakat, pemerintah provinsi, kabupaten atau kota dapat terlibat dan dapat saling membantu dalam penanganan serta pengentasan stunting di Provinsi Sumsel.

“Didaerah kalau masalah stunting ini kebanyakan kurang gizi, kurang asupan, kurang biaya, penanganan SDM transportasi, dan akses ke daerah sulit dijangkau,” katanya.

Apalagi disampaikan BKKBN Sumsel bahwa akibat rentang kendali jauh sehingga membuat tenaga kesehatan atau pendamping.

“Bayangkan saja akses kendaraan roda empat pun tidak bisa masuk dan hanya diperlukan kendaraan roda dua. Itulah yang kita bahas, perlu adanya motor ambulance yang dilengkapi dengan peralatan-peralatan tertentu agar bisa mengakses daerah-daerah terpencil atau tertinggal,” terang bakal calon Ketua Umum Forum CSR Kessos Nasional.

Dia mengaku forum CSR Kessos memang konsen di bidang kesehatan, kemasyarakatan, stunting, masalah keterbelakangan, keterpencilan.

Untuk itu, dalam gerakan peduli stunting ini, pihaknya berencana mengajak mitra-mitra kerja, mitra usaha, kawan-kawan dari perusahaan, baik dari BUMN/BUMD ataupun swasta agar peduli terhadap masalah stunting ini di Sumsel.

“Forum CSR Kessos hanya memfasilitasi, mengkoordinasi, mensinkronkan kegiatan-kegiatan baik kegiatan yang ada diperusahaan, ataupun yang dibutuhkan provinsi maupun masyarakat,” pungkasnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *