Subulussalam, Sriwijaya Media-Sejumlah pejabat eselon II, III dan IV di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Subulussalam mengalami rotasi.
Rotasi dan mutasi ditandai dengan pengukuhan dan pengambilan sumpah jabatan oleh Walikota (Wako) Subulussalam H Affan Alfian Bintang, di Pemkot Subulussalam, Rabu (25/8/2021).
Wako berharap pasca pelantikan ini para Aparatur Sipil Negara (ASN) segera menyesuaikan diri dan mempercepat penanganan Covid-19.
“Rotasi dan mutasi merupakan hal biasa terjadi dalam sebuah organisasi birokrasi. Tunjukkan dedikasi tinggi dan tingkatkan kinerja,” kata Wako Subulussalam H Affan Alfian Bintang.
Menurut Wako, pandemi Covid-19 saat ini masih berlangsung dan pendistribusian bantuan sosial (bansos). Untuk itu, percepatan penanganan Covid-19 sangat diperlukan guna menekan penyebaran Covid-19.
Adapun wajah baru yang dilantik antara lain H Padal menjadi Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Subulussalam, Ali Tumangger menduduki Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) menggantikan posisi Sprianda yang kini menduduki Kepala Disdukcapil Subulussalam.(Maharudin)