Serap Aspirasi, Ketum DPP PKB Dialog Virtual Bersama Tokoh Sumsel

IMG_20210826_215056

Palembang, Sriwijaya Media-Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar melakukan dialog dan silaturahmi dengan segenap tokoh dan elemen masyarakat Sumsel dengan tema “Roadshow Politik Kesejahteraan Gus Muhaimin Mendengar”, yang digelar secara virtual di Hotel Excelton Palembang, Kamis (28/8/2021).

Ketua DPW PKB Sumsel Ramlan Holdan menjelaskan sejumlah tokoh baik politik, budayawan, pondok pesantren (ponpes) ulama, pendidikan terlibat dalam Roadshow Politik Kesejahteraan Gus Muhaimin Mendengar.

Bacaan Lainnya

“Bahkan kepala daerah juga hadir menyampaikan ungkapan yang ingin disampaikan langsung kepada Gus Muhaimin Iskandar,” kata Ramlan.

Ramlan melanjutkan semua masukan yang disampaikan oleh para tokoh masyarakat di Sumsel akan segera ditindaklanjuti.

Sementara itu, Ketua Relawan Rumah Muhaimin Iskandar (RRMI) Sumsel Gus Syarif yang hadir dalam dialog virtual tersebut mengapreasiasi apa yang diperjuangkan oleh Fraksi PKB DPRD Sumsel yang telah memperjuangkan adanya Perda Ponpes.

“Memang saat ini perda Ponpes masih direvisi. Mudah-mudahan dengan adanya Perda Ponpes akan memberikan patuh hukum bagi keberadaan ponpes di Sumsel,” paparnya. (Ocha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *