Dengan Prokes Ketat, Mahasiswa S1 dan S2 Universitas Tamsis Diyudisium

IMG_20210918_192435

Palembang, Sriwijaya Media -Dengan prokes ketat, mahasiswa strata satu (S1) Teknik ke 38 dan Strata dua (S2) ke 15 program studi (prodi) ilmu pemerintahan Universitas Taman Siswa (Tamsis) Palembang diyudisium, di Palembang, Sabtu (18/9/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut Rektor Universitas Tamsis Palembang Ki Dr Azwar Agus, SH., M.Hum., Direktur Pasca Sarjana Universitas Tamsis Dr Yoyok Hendarso, MH., Dekan Fakultas Teknik Universitas Tamsis Ki Ambo Intang, ST., MT., dan undangan lainnya.

“Untuk magister ilmu pemerintahan ada 192 mahasiswa, dan Fakultas Teknik ada 60 mahasiswa yang diyusidium. Yusidium dilaksanakan di dua tempat, guna menghindari kerumunan dan menjaga prokes karena saat ini kita masih dilanda pandemi Covid-19,” kata Rektor Universitas Tamsis Palembang Ki Dr Azwar Agus, SH., M.Hum.

Dia mengucapkan selamat kepada mahasiswa yang telah diyudisium dan berharap mereka dapat bekerja dengan baik, serta mengamalkan ilmu yang diperoleh selama di bangku kuliah.

Selama pandemi Covid-19 ini, kata dia, memang terjadi penurunan peminat yang kuliah di Universitas Tamsis yakni sekitar 10 persen.

Dia mengaku Universitas Tamsis memang cukup diminati, karena letaknya sangat strategis berada ditengah kota, gedung milik sendiri, mudah dijangkau, dan biayanya tidak terlalu mahal, dan bisa diangsur.

“Saat ini jurusan atau fakultas favorit yakni Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi, dan Fakultas hukum,” terangnya.

Sementara itu, Dekan Fakultas Teknik Universitas Tamsis Palembang Ki Ambo Intang, ST., MT., menambahkan Fakultas Teknik memiliki tiga prodi yakni Teknik Sipil, Teknik Mesin, dan Teknik Kimia.

“Ada 60 mahasiswa yang diyudisium hari ini. Rinciannya, Teknik Sipil 25 orang, Teknik Mesin 32 orang, Teknik Kimia 3 orang,” bebernya.

Dia berharap para alumni mendapatkan tempat atau posisi baik di dunia kerja, baik formal maupun non formal.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *