Palembang, Sriwijaya Media – Ratusan warga Kecamatan Gandus Kota Palembang memenuhi halaman Situs Taman Purbakala Kerajaan Sriwijaya (TPKS) Palembang, mengikuti suntik vaksin yang digalakkan Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang bersama dengan TNI, Polri, Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) serta instansi terkait di Kota Palembang, Kamis (14/10/2021).
Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes), seperti memakai masker, cek suhu tubuh dan mencuci tangan pakai sabun, warga tampak antusias mengikuti gelaran vaksinasi massal tersebut.
Wakil Walikota (Wawako) Palembang Fitrianti Agustinda mengatakan, tingkat kesadaran warga kota tertua di Indonesia ini sangat meningkat.
Hal ini terlihat dari antusias warga yang mulai sejak pagi berdatangan untuk mengikuti vaksinasi ini.
“Alhamdulillah kita sangat bersyukur karena animo warga mengikuti vaksinasi ini cukup baik. Kita targetkan hingga akhir tahun ini 100 persen warga Palembang sudah divaksinasi,” kata Fitri disela-sela meninjau vaksinasi.
Menurut Fitri, vaksinasi yang terus dimasifkan ini dilakukan secara serentak di 18 kecamatan yang ada di Kota Palembang.
Wawako mengaku hingga akhir Oktober 2021 ini tercatat sudah sekitar 70% warga di Palembang yang sudah tervaksin.
“Pada hari ini saya memantau pelaksanaan vaksinasi di Kecamatan Gandus. Rupanya target disini semula hanya sekitar 600 orang, namun yang datang lebih dari itu. Untuk persediaan vaksin, berapapun warga yang datang, kita siap melayani,” terang Wawako.
Fitri melanjutkan kegiatan vaksinasi massal ini juga menghadirkan Dukcapil guna membantu warga yang memiliki masalah dalam pendataan untuk mendapatkan vaksin.
“Ya, kita hadirkan Dukcapil, jadi jika ada warga yang datang memiliki masalah terkait data diri langsung dibereskan dilapangan,” papar Wawako.
Fitri berharap dengan vaksinasi ini akan mempercepat pembentukan herd immunity atau kekebalan tubuh warga sehingga terhindar dari penularan Covid-19.
Dikesempatan itu pula, Fitrianti mengingatkan warga akan pentingnya 3 M yaitu memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak untuk membantu Palembang memasuki zona hijau.
“3M ini betul-betul bisa membantu dalam mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi dan harapan kita kondisi makin membaik tiap harinya dan ekonomi kembali pulih,” jelas Wawako.(jay)