Sriwijayamedia.com – Bupati Lahat Cik Ujang, SH., melaksanakan salat Isya dan Tarawih berjama’ah di Masjid Assa Adah, Desa Lubuk Layang Ulu Kecamatan Kikim Timur, Lahat, Senin (10/4/2023) malam.
Bupati Cik Ujang mengajak seluruh masyarakat Desa Lubuk Layang Ulu Kecamatan Kikim Timur untuk meningkatkan tali silaturrahmi dan gotong royong.
“Alhamdulillah pada malam ini kita dapat bersilaturrahmi sekaligus melaksanakan salat Isya dan Tarawih berjama’ah. Semoga di Ramadhan tahun ini kita selalu diberikan kesehatan, keselamatan, kekuatan sehingga nantinya kita mendapatkan safa’at dari Allah SWT,” terang Bupati.
Pada kesempatan itu, Bupati Lahat Cik Ujang, SH., memberikan bantuan berupa Al-Qur’an dan uang tunai untuk kebutuhan Masjid Assa Adah.
“Jangan dilihat nominalnya, tapi keikhlasan. Semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat,” jelasnya.(Sisil)