Dua Siswi SMAN Sumsel Raih Perunggu di Ajang Puspresnas

IMG_20211122_190201

Palembang, Sriwijaya Media – Dua siswi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) Sumatera Selatan (Sumsel) kembali menorehkan prestasi dalam bidang inovasi.

Dara Puja Kesuma dan Nawra Madzura berhasil menjadi peraih medali perunggu pada bidang Mathematics, Science, and Technology (MST) dengan judul karyanya “Bi-Rol (Bio Rockwool) Sebagai Media Tanam Pakcoy (Brasissca rapa L) pada Metode Hidroponik Sistem Sumbu Dengan Pupuk Organik Cair Terfermentasi” di Kompetisi Penelitian Siswa Indonesia (KoPSI) yang diselenggarakan Pusat Prestasi Nasional (PUSPRESNAS) tahun 2021.

Pembimbing SMAN Sumsel Nur Padmi Tyastuti, SPd., MT., menegaskan KoPSI merupakan salah satu wadah bagi para siswa SMA/MA/sederajat untuk mengaktualisasikan bakat, minat dan kemampuan meneliti dan berinovasi serta menanamkan budaya meneliti di kalangan siswa.

Kegiatan ini juga merupakan seleksi karya penelitian unggul untuk diikutsertakan dalam berbagai kompetisi penelitian, forum ilmiah, serta publikasi nasional dan internasional.

“KoPSI pada tahun 2021 dilakukan dengan beberapa tahap. Tahap pertama, yakni review 2.300 proposal dari seluruh Indonesia,” ujarnya.

Kemudian dari 2.300 proposal tersebut, terseleksi sebanyak 1.175 naskah penelitian, diseleksi kembali menjadi 175 naskah penelitian ke tingkat nasional yang terbagi menjadi 3 bidang penelitian yakni bidang Matematika, Sains, dan Teknologi (MST), Fisika Terapan dan Rekayasa (FTR), dan Ilmu Sosial dan Humaniora (ISH).

Pada bidang MST terdapat 67 naskah finalist, bidang FTR sebanyak 27 naskah finalis, dan bidang ISH sejumlah 81 naskah finalis, tahap ke 3 adalah tahap presentasi peserta didepan juri dan voting dari masyarakat umum.

Akhirnya dalam pengumuman pemenang, SMAN Sumsel menjadi satu-satunya pemenang mewakili Pulau Sumatera dalam bidang MST. Hal ini sangat disyukuri oleh semua warga SMAN Sumsel.

“Saya sangat bersyukur atas prestasi siswa kali ini, karena usaha dan doa selama proses berjalannya penelitian membuahkan hasil yang optimal yakni medali perunggu di kancah kompetisi bergengsi di tingkat nasional yang dapat kami persembahkan untuk SMAN Sumsel dan Provinsi Sumsel,” terangnya.

Sementara itu, Kepala SMAN Sumsel Iswan Djati Kusuma, SPd., M.Si., memberikan apresiasinya kepada kedua siswi yang berhasil membanggakan sekolah dan juga membawa harum Provinsi Sumsel dikancah nasional.

“Bagi kita ini merupakan kebanggaan luar biasa dan hal ini menjadi penyemangat kita semua untuk tetap berkarya dan selalu berusaha. Apa yang sudah dicapai mereka bukan suatu yang kecil bagi kita dan menjadi tolak ukur keberhasilan pendidikan di SMAN Sumsel,” jelasnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *