Lepas Kontingen Kwarcab Ikuti Jambore Daerah Vlll Sumsel, Ini Pesan Wabup Lahat

IMG_20211124_145601

Lahat, Sriwijaya Media – Bertempat di halaman Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, Wakil Bupati (Wabup) Lahat H Haryanto, SE., MM., secara resmi melepas kontingen Kwartir Cabang (Kwarcab) Lahat mengikuti kegiatan Jambore Daerah VIII Sumsel tahun 2021, Rabu (24/11/2021).

Bertindak sebagai pembina upacara Wabup Lahat H Haryanto, SE., MM., diikuti Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Lahat Fitrizal Homizi dan lainnya.

Bacaan Lainnya

Wabup menyampaikan permohonan maaf dari Bupati Lahat Cik Ujang, SH., karena tidak bisa hadir dalam pelepasan para kontingen Jambore ini, mengingat Bupati masih ada kegiatan di luar kota.

“Bupati menitipkan salam kepada para peserta agar terus bersemangat dalam mengikuti kegiatan Jambore Daerah 8 VIII,” terang Wabup.

Wabup berpesan kepada peserta untuk selalu menjaga kekompakan, dan kesehatan. Terlebih kegiatan jambore ini juga untuk meningkatkan persaudaraan dengan jambore kabupaten lain.

“Jaga nama baik Kabupaten Lahat, tunjukan kemampuan kalian dan terus semangat. Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim peserta kontingen Kwarcab Lahat untuk mengikuti kegiatan Jambore Daerah VIII resmi saya lepas,” paparnya

Dalam laporannya, Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Lahat Fitrizal Homizi menyampaikan, peserta merupakan anggota pramuka penggalang tingkat SMP sebanyak 64 orang, terdiri dari 32 putra dan 32 Putri, yang terbagi menjadi 8 regu.

“Peserta ini hasil dari seleksi yang dilaksanakan pada Jambore Cabang Lahat. Ayo tunjukan bahwa Kabupaten Lahat menjadi contoh dan ambil informasi positif dari kabupaten lain. Mengingat saat ini masih dalam kondisi pandemi, saya harap jaga kesehatan dan istirahat cukup serta minum vitamin,” ujarnya.(sisil)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *