Subulussalam, Sriwijaya Media – Setelah warga Kabupaten Aceh Jaya ketiban mendapatkan paket umroh gratis tahap II dari Kapolda Aceh Irjen Pol Drs Ahmad Haydar, SH., MM., giliran warga Kota Subulussalam mendapatkan berkah pasca disuntik vaksin.
Warga Kota Subulussalam yang beruntung mendapatkan paket umrah gratis tahap II tersebut ialah Jainul Manihuruk (36), warga Desa Blegen Mulia Kecamatan Simpang Kiri Kota Subulussalam.
Penyerahan hadiah umroh gratis dari Kapolda Aceh Irjen Pol Drs Ahmad Haydar, SH., MM., diserahkan langsung Kapolres Subulussalam AKBP Qori Wicaksono, S.Ik., di gerai vaksinasi Mapolres Subulussalam, Senin (6/12/2021).
Kapolres Subulussalam Qori Wicaksono, S.Ik., mengucapkan selamat kepada Jainul Manihuruk yang telah menerima paket umrah gratis dari Kapolda Aceh.
“Ini sebagai bentuk komitmen Polri dalam upaya mempercepat vaksinasi hingga akhir tahun ini melalui penyediaan hadiah umroh gratis maupun hadiah lainnya,” tutur Kapolres.
Kapolres mengaku semua hadiah yang disiapkan itu merupakan bentuk dorongan dan motivasi agar warga mau dan ikut terlibat langsung dalam pelaksanaan suntik vaksin.
“Selamat bagi yang sudah terpilih menerima paket umrah gratis dari Kapolda Aceh. Bagi warga yang belum divaksin agar segera mendatangi gerai-gerai vaksinasi yang ada di daerahnya masing-masing,” terang Kapolres.
Qori menjelaskan, paket umrah gratis tersebut diberikan khusus kepada masyarakat setelah melakukan vaksinasi yang diselenggarakan Polda Aceh.
Kapolres melanjutkan memang dengan disiapkannya sejumlah hadiah mampu menggenjot kuantitas peserta yang akan divaksin.
Kapolres optimistis dengan cara ini (menyediakan hadiah) mampu mendongkrak capaian vaksinasi di Kota Subulussalam khususnya dan Provinsi Aceh umumnya.
“Ya, walaupun sudah divaksin, tetap disiplin prokes dengan selalu menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, serta rajin berolahraga,” jelas Kapolres.(maharudin)