Sriwijayamedia.com- Usai mengunjungi Markas Komando Daerah Militer (Makodam) II Sriwijaya, Kodim 0418/Palembang, serta DPRD Kota Palembang, Wali Kota (Wako) Palembang Ratu Dewa bersama Wakil Wali Kota (Wawako) Palembang Prima Salam terus melanjutkan silaturahmi ke Polda Sumsel guna bersaudiensi dengan Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi, SIK., MH.
Diketahui, bahwa kegiatan silaturahmi dan audiensi yang digencarkan Wako dan Wawako Palembang tersebut merupakan suatu arahan dari Presiden RI Prabowo Subianto serta arahan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri).
“Alhamdulillah syukur hari ini kita silaturahmi dengan bapak Kapolda Sumsel bersama jajaran. Silahturahmi ini sekaligus meminta dukungan dan meminta sinergi serta kolaborasinya, baik persoalan pembangunan, pemerintahan, kemasyarakatan termasuk juga terkait keamanan,” kata Ratu Dewa, didampingi Prima Salam di Polda Sumsel, Senin (3/3/2025).
Ratu Dewa menjelaskan bahwa apa yang dilakukan ini merupakan suatu arahan dari Presiden RI Prabowo Subianto serta arahan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.
“Kita diarahkan untuk silaturahmi dan audiensi dengan Forkopimda agar dapat meminta support atau dukungan terkait permasalahan Pemerintahan, baik pembangunan, permasyarakatan hingga keamanan,” tuturnya.
Dia mengaku sangat bersyukur karena telah silaturahmi dengan Bapak Panglima, Dandim, DPRD, Kapolres dan ini dengan Bapak Kapolda.
“Tinggal dengan bapak Kabinda, Kajati dan Kajari,” jelasnya. (jay)