Sriwijayamedia.com- Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Lahat Subranudin, SE., MAP., mengaku optimistis pihaknya dapat merealisasikan kenaikan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) hingga 30 persen pada tahun 2025 ini.
Pihaknya mengklaim akan menggali potensi pajak guna menopang peningkatan PAD.
“Sesuai dengan pidato Bupati Lahat di gedung DPRD Kabupaten Lahat bahwa PAD Kabupaten Lahat ditarget naik 30 persen. Kami optimistis PAD dapat tercapai,” kata Subranudin, Sabtu (8/3/2025).
Dia mengaku akan terus berkomitmen untuk meningkatkan PAD di Kabupaten Lahat dengan melihat potensi-potensi yang ada di Kabupaten Lahat.
Dalam penerimaan PAD, kata dia, ada dua sistem yang diaplikasikan yaitu sistem ekstensifikasi dan intensifikasi.
Sistem ekstensifikasi adalah dengan menggali dan mendata objek pajak yang belum terdata. Sedangakn intensifikasi memfokuskan pada penerimaan yang telah disosialisasikan serta berupaya untuk meningkatkan PAD.
“Untuk saat ini, kami terus berupaya untuk meningkatkan PAD Kabupaten Lahat dengan meningkatkan pengelolaan pajak parkir dan meningkatkan pajak dari perubahan zona tanah. Akan tetapi kami juga tetap melihat aspek sosialnya terhadap masyarakat,” jelasnya.(sisil)